kievskiy.org

Suporter West Ham Kena Sanksi Tegas dari UEFA, Buntut Kericuhan di Liga Konferensi Eropa

Pemain West Ham United.
Pemain West Ham United. /Reuters/David Klein

PIKIRAN RAKYAT – Suporter West Ham United tidak diizinkan datang menghadiri pertandingan tandang pembuka klub di Liga Eropa 2023-2024 usai dikenakan sanksi dari UEFA. Pasalnya, mereka melemparkan benda-benda dan menginvasi lapangan pada final Liga Konferensi Eropa.

Seperti diketahui, skuad asuhan David Moyes itu telah memenangkan trofi Eropa pertama mereka usai mengalahkan Fiorentina 2-1 di ajang Liga Konferensi Eropa yang berlangsung di Praha pada awal bulan ini.

Akan tetapi, setelah peluit panjang ditiup menandakan akhir dari permainan, sejumlah suporter The Hammers masuk ke lapangan merayakan kemenangan. Tidak hanya itu, pada babak pertama sejumlah benda melayang ke tengah lapangan.

Bahkan hal yang paling menghebohkan lainnya adalah ketika Kapten Fiorentina, Cristiano Biraghi terkena pukulan di bagian kepalanya yang membuat pemain berusia 30 tahun itu mengalami pendarahan.

Baca Juga: Declan Rice Hengkang dari West Ham United, Arsenal Siap Ajukan Penawaran

Melihat keadaan yang mulai tidak kondusif, pertandingan final sempat dihentikan sejenak oleh wasit Carlos Del Cerro dan pengumuman dikumandangkan di dalam Stadion Fortuna Arena, Praha yang meminta para suporter untuk berhenti melemparkan benda ke lapangan, serta menghormati para pemain dan ofisial.

Akibatnya, para suporter West Ham dilarang untuk hadir di dua pertandingan Eropa yang bakal dilakoni oleh The Hammers, meskipun salah satu dari pertandingan tersebut ditangguhkan selama dua tahun.

"Badan kontrol dan disiplin memutuskan untuk melarang West Ham United menjual tiket kepada suporter tandang untuk dua pertandingan kompetisi UEFA berikutnya.

"Yang kedua ditangguhkan untuk masa percobaan selama dua tahun sejak tanggal keputusan ini, karena pelemparan benda-benda,” kata UEFA, dilansir Pikiran-rakyat.com dari Sports Mole pada Kamis, 22 Juni 2023.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat