kievskiy.org

Chelsea Dilibas West Ham, Chukwuemeka Gunakan Tongkat Bantu Saat Keluar London Stadium

Laga Chelsea saat melawan West Ham.
Laga Chelsea saat melawan West Ham. /Reuters/Tony Obrien

PIKIRAN RAKYAT – Carney Chukwuemeka harus keluar dari lapangan usai menyumbang satu gol untuk Chelsea dalam laga kontra West Ham pada Minggu, 20 Agustus 2023. Gelandang serang berusia 19 tahun itu tampak kesakitan di bagian lutut kanannya.

Usai West Ham menaklukan Chelsea dengan skor 3-1, Carney Chukwuemeka tampak meninggalkan London Stadium dengan menggunakan alat bantu tongkat jalan.

Dilansir Pikiran-rakyat.com dari video Sky News Sport, gelandang serang kelahiran Austria itu tampak didampingi tim kesehatan Chelsea.

Dia meninggalkan ruangan kesehatan dengan kaki kanan yang tertekuk hingga terpaksa berjalan menggunakan alat bantu.

Baca Juga: Dua Korban Kecelakaan KM Dewi Noor 1 Ditemukan Tak Bernyawa, Identitasnya Masih Diidentifikasi

Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino buka suara soal potensi cedera parah yang dialami oleh salah satu penggawanya tersebut.

“Kami harus memeriksanya dulu besok. Akan ada pemeriksaan oleh tim dokter, kami berharap cederanya tidak parah, tapi yang pasti kami harus menunggu,” kata Mauricio Pochettino.

Chelsea harus tertinggal oleh gol cepat Nayef Aguerd pada menit ke-7. Untungnya, Carney Chukwuemeka menyamakan kedudukan pada menit ke-28. Namun, sumbangsih gelandang serang berusia 19 tahun itu harus dibayar mahal.

Akhir Buruk Bagi Chelsea

Menjelang akhir babak pertama, Chukwuemeka harus menahan sakit di bagian lutut dan diangkut keluar lapangan. Mykhailo Mudryk menggantikan sang gelandang serang pada babak kedua namun gagal memberikan dampak.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat