kievskiy.org

Piala Dunia U-17 2023: Jerman Berambisi Kawinkan Gelar dengan Euro U-17, Prancis Siap Balas Dendam

Pesepak bola Timnas Jerman berselebrasi usai berhasil mengalahkan Timnas Argentina lewat adu pinalti pada pertandingan semi final Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (28/11/2023). Timnas Jerman menang atas Argentina lewat adul pinalti dengan skor 4-2.
Pesepak bola Timnas Jerman berselebrasi usai berhasil mengalahkan Timnas Argentina lewat adu pinalti pada pertandingan semi final Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (28/11/2023). Timnas Jerman menang atas Argentina lewat adul pinalti dengan skor 4-2. /ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha. ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT – Partai final Piala Dunia U-17 2023 akan mempertemukan dua wakil Eropa, Jerman vs Prancis pada Sabtu, 2 Desember 2023. Laga ini akan menjadi partai ulangan di final Euro U-17 2023 lalu saat Jerman menumbangkan Prancis lewat drama adu penalti.

Partai puncak Piala Dunia U-17 antara Jerman vs Prancis akan dimainkan di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu, 2 Desember 2023 mendatang. Selain itu, sehari sebelumnya akan digelar laga perebutan tempat ke tiga antara Argentina vs Mali di tempat yang sama.

Pelatih Timnas Jerman U-17, Christian Wueck berambisi mengawinkan gelar Euro U-17 dan Piala Dunia U-17 setelah mengantarkan timnya menembus partai final. Tim Panser muda itu melaju ke partai puncak setelah menang dramatis lewat babak adu penalti 4-2 seusai bermain imbang 3-3 kontra Argentina di Stadion Manahan pada Selasa, 28 November 2023.

Tiga gol Die Mannschaft pada pertandingan tersebut dicetak Paris Brunner (9’ dan 58’) dan Max Moerstedt (68’). Sedangkan di kubu La Albiceleste, tiga gol diborong oleh sang top skor sementara turnamen dengan 8 gol, Agustin Ruberto (36’, 45+4’, dan 90+7’).

"Tentu saja kami akan sangat senang jika kami bisa memenangkan kedua kejuaraan ini. Tentu saja tujuan kami datang ke sini untuk menang. Siapa pun lawannya di final nanti, kami berharap bisa menang," kata Wueck dalam keterangannya, Selasa, 28 November 2023.

Baca Juga: Daftar 12 Tim Lolos ke 16 Besar Liga Champions: Terbaru Arsenal dan PSV, Man United Sulit Bersaing

Jerman dan Prancis punya rekor sempurna

Pesepak bola Timnas Prancis Ismail Bouneb (kelima kanan) merayakan golnya ke gawang Timnas Mali pada pertandingan semi final Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (28/11/2023). Prancis menang atas Mali dengan skor 2-1.
Pesepak bola Timnas Prancis Ismail Bouneb (kelima kanan) merayakan golnya ke gawang Timnas Mali pada pertandingan semi final Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (28/11/2023). Prancis menang atas Mali dengan skor 2-1. ANTARA FOTO

Selama Piala Dunia U-17 2023, Jerman tampil sempurna dengan menyapu bersih semua laga, tiga laga penyisihan grup dan tiga laga babak gugur dengan kemenangan. Hasil tersebut jadi modal penting dan kian menambah motivasi mereka untuk menggondol gelar juara yang belum pernah diraih oleh mereka.

"Sejauh ini, kami juga belum pernah merasakan kekalahan dari pertandingan awal hingga semifinal. Saya yakin para pemain sudah bersiap dengan sangat baik untuk bisa menjuarai Piala Dunia U-17 2023," ujarnya, dikutip dari Antara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat