kievskiy.org

Brighton Klub Paling Cuan di Liga Inggris 2022-2023, Untung Rp2,415 Triliun dari 3 Sumber Ini

Brighton & Hove Albion resmi menjadi klub Liga Inggris paling cuan pada periode finansial 2022-2023. Ini 3 sumber pendapatannya.
Brighton & Hove Albion resmi menjadi klub Liga Inggris paling cuan pada periode finansial 2022-2023. Ini 3 sumber pendapatannya. /Reuters/Andrew Boyers

PIKIRAN RAKYAT – Brighton & Hove Albion resmi menjadi klub Liga Inggris paling cuan pada periode finansial 2022-2023. Brighton mencatatkan keuntungan atau laba fantastis senilai 122,8 juta pound atau sekira Ro2,415 triliun selama musim 2022-2023.

Brighton menjadi salah satu klub Liga inggris yang mencatatkan kenaikan keuntungan dari operasi bisnisnya. Laba yang dicatatkan pada musim 2022-2023 mengalami kenaikan sekira 17 persen yang jika dinominalkan akan berkisar pada 2,41 juta poundsterling atau sekira Rp482 miliar dari tahun finansial sebelumnya.

Laba tersebut berhasil diraih Brighton lewat penjualan pemain seperti Alexis Mac Allister, Yves Bissouma, dan Marc Curucella. Namun, selain dari penjualan pemain, Brighton juga mendapatkan keuntungan lain dari hadiah kompetisi, penjualan tiket, hingga apparel.

Nah simak sumber-sumber keuntungan Brighton hingga mencatatkan laba fantastis di Liga Inggris.

Penjualan Pemain

Brighton menjadi salah satu klub yang rajin menelurkan pemain-pemain bertalenta tinggi. Klub ini bahkan menjadi langganan sejumlah klub besar Eropa sehingga dijuluki Brighton Mart atau Toko Pemain Brighton oleh para penggemar sepak bola tanah air.

Sebelum penutupan tahun finansial 2022/2023 pada 30 Juni 2023, Brighton menjual sejumlah pemain bintang mereka dengan harga mahal. Penjualan termahal terjadi pada Agustus 2022, saat Marc Cucurella dilepas dengan nilai transfer mencapai 60 juta Poundsterling.

Selain itu, pada Juni 2022, Yves Bissouma juga dijual ke Tottenham dengan biaya transfer sebesar 30 juta Poundsterling. Kemudian, pada Januari 2023, giliran Leandro Trossard yang bergabung dengan Arsenal dengan nilai transfer mencapai 21 juta Poundsterling.

Pada bulan Juni 2023, Brighton kembali melepaskan salah satu bintang mereka. Alexis Sanchez bergabung dengan Liverpool dengan biaya transfer sebesar 35 juta Poundsterling.

Meskipun penjualan tersebut terjadi sebelum penutupan tahun finansial 2022/2023, penjualan Moises Caicedo dan Robert Sanchez ke Chelsea senilai total 140 juta Poundsterling masih belum dimasukkan dalam penghitungan karena transaksi tersebut dilakukan setelah penutupan tahun finansial tersebut.

Hadiah Kompetisi

Brighton & Hove Albion FC tidak hanya meraih keuntungan dari penjualan pemain, tetapi juga mendapatkan pendapatan besar dari hadiah turnamen dan hak siar. Musim lalu, Brighton menorehkan performa gemilang di beberapa kompetisi yang diikuti.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat