kievskiy.org

STY Putar Otak, Timnas Indonesia Harus Bekerja Keras Lawan Guinea dengan Skuad Seadanya

Pesepak bola timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 3 Mei 2024 dini hari WIB.
Pesepak bola timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 3 Mei 2024 dini hari WIB. /Antara/HO-PSSI

PIKIRAN RAKYAT - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong harus putar otak menghadapi Guinea pada babak play-off Olimpiade Paris 2024 di Clairefontaine, Prancis, Kamis, 9 Mei 2024, pukul 20.00 WIB. Sejumlah pemain tak bisa memperkuat Garuda Muda karena pelbagai hal.

Kapten Garuda Muda Rizky Ridho tidak bisa diturunkan lantaran diganjar kartu merah saat melawan Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U23 kontra Uzbekistan. Lalu, Justin Hubner tidak bisa berlaga kontra Guinea karena tak dilepas klubnya, Cerezo Osaka. Demikian juga dengan Elkan Baggott yang tak dilepas Ipswich Town, klubnya.

Kendati Garuda Muda tidak diperkuat beberapa pemain andalannya, Shin Tae-yong bertekad meraih poin penuh saat bersua Guinea. Dia bertekad membawa Indonesia berlaga di Olimpiade Paris 2024.

"Memang sebelum lawan Guinea, jujur skuad kita kurang baik. Jadi dengan skuad yang ada sekarang ini kita harus bekerja keras sampai akhir supaya kita bisa mendapat hasil yang baik," tutur dia.

Garuda Muda punya pemain pengganti

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Ivar Jenner (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 3 Mei 2024 dini hari.
Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Ivar Jenner (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 3 Mei 2024 dini hari.

Kendati tak dapat diperkuat beberapa pemain andalannya, Shin Tae-yong mendapat amunisi baru, Alfeandra Dewangga yang bergabung sejak Selasa. Dewangga sudah berlatih dengan skuad Garuda Muda.

"Justin tidak dilepas Cerezo Osaka, ini pertandingan terakhir jadi sebenarnya memang sangat sedih dan sangat disayangkan karena tidak dilepas, karena tim Indonesia ini memang tidak sering mendapatkan kesempatan untuk lolos Olimpiade," tuturnya, "apalagi ini kesempatan terakhir untuk lolos Olimpiade tapi saya merasa kesulitan, sangat disayangkan."

Persiapan sudah dilakukan, Shin Tae-yong bahkan telah menganalisa kekuatan Guinea melalui rekaman-rekaman video. Dia mengakui bahwa tim Afrika Barat itu memang memiliki kekuatan yang bagus.

Fokus recovery

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 WItan Sulaeman (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Muntadher Mohammed Maslookhi (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 3 Mei 2024 dini hari.
Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 WItan Sulaeman (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Muntadher Mohammed Maslookhi (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 3 Mei 2024 dini hari.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat