kievskiy.org

Juara Piala Dunia 2022, Anak Buah Sri Mulyani: Argentina Tak Hanya Jago Bola, tapi Juga Utang

Messi dan Argentina juara Piala Dunia 2022.
Messi dan Argentina juara Piala Dunia 2022. /Twitter/FIFAWorldCup

PIKIRAN RAKYAT - Juara Piala Dunia 2022, Argentina disebut tidak hanya jago mencetak gol ke gawang lawan, tetapi juga jago mencetak utang.

Pernyataan itu disampaikan Direktur Surat Utang Negara DJPPR Kementerian Keuangan (Kemenku) Deni Ridwan melalui unggahan video di laman Instagram pribadinya, @kangd3ni saat nonton bareng (nobar) final Piala Dunia 2022 bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani dan pejabat lain Kemenkeu.

“Dalam urusan sepak bola, dunia mengakui kehebatan Argentina yang baru saja dinobatkan sebagai juara dunia dalam perhelatan FIFA World Cup 2022 di Qatar. Namun dalam urusan mengelola utang publik, Indonesia lebih baik daripada negara-nya Lionel Messi dkk,” ujar Deni dalam keterangan unggahannya, dikutip Pikiran-Rakyat.com, Selasa 20 Desember 2022.

Kemudian, dalam narasi video tersebut, Deni awalnya menyampaikan selamat kepada Argentina yang berhasil memenangi trofi ketiga Piala Dunia mereka.

Baca Juga: 2023 Segera Tiba, Ramalan Mengerikan Nostradamus Muncul Lagi: Ada Nuklir hingga Badai Matahari

“Selamat kepada Argentina yang berhasil memenangkan Piala Dunia melalui adu penalti, dan Argentina tidak hanya jago mencetak gol, tapi juga jago mencetak utang,” katanya sembari sedikit bergurau.

Bukan tanpa alasan, menurut dia, negara dari Amerika Latin itu pernah mencatatkan level utang atau debt to GDP ratio hampir mencapai 100 persen pada Desember 2020.

Meskipun, jumlah tersebut telah mengalami penurunan ke level 80 persen pada Desember 2021.

Selain itu, kata dia, Argentina juga menjadi negara yang sudah beberapa kali mengalami default atau gagal bayar utang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat