kievskiy.org

Pelaku UMKM di DKI Jakarta, Jabar, dan Banten Siap-siap Dapat Bantuan Rp 10 Miliar dari Pertamina

Ilustrasi UMKM: Barista Warunk D'Manggala Seafood Emosi JAWARA Bandung Timur sedang menyajikan kopi pesanan pengunjung.
Ilustrasi UMKM: Barista Warunk D'Manggala Seafood Emosi JAWARA Bandung Timur sedang menyajikan kopi pesanan pengunjung. /Pikiran-Rakyat.com/Rizki Laelani



PIKIRAN RAKYAT - PT Pertamina (Persero) terus berkomitmen untuk membantu pelaku usaha mikro dan kecil menengah (UMKM) mengembangkan bisnis.

Melalui Program Kemitraan (PK), Pertamina siap menyalurkan dana total Rp 10 miliar untuk membantu UMKM.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com (PR) dari laman resmi Pertamina, dana yang sudah disalurkan Pertamina hingga September 2020 adalah Rp 3,3 miliar.

Baca Juga: Masih Dikepung COVID-19, Kapten Persib Supardi Nasir Bicara Ukhuwah Antar-pemain dan Bobotoh

Baca Juga: Semangat Mandirikan Perekonomian, Pertamina Beri Modal Usaha dan Pelatihan untuk Komunitas Difabel

Dana penyaluran sebesar Rp 3,3 miliar tersebut sudah tersalurkan untuk wilayah Provinsi Jawa Timur, Bali, dan DKI Jakarta.

Sementara sedang dalam proses pemberkasan, sebagian UMKM di DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten yang akan segera diselesaikan dalam waktu dekat.

“Diharapkan dengan Program Kemitraan ini, UMKM memiliki kesempatan kembali dalam meningkatkan usahanya dan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk berdaya di tengah pandemi Covid-19 yang sedang melanda dunia,” kata Vice President Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman.

Selain berupa penyaluran dana modal usaha, program kemitraan juga menggandeng Institusi yang kompeten untuk pengembangan usaha UMKM yang berisi pendampingan bagi UMKM.

Mencakup program pelatihan, mentoring dan coaching yang tahapannya dilaksanakan secara berjenjang dan akan dimonitor perkembangannya ke masing-masing mitra binaan untuk menilai efektivitasnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat