kievskiy.org

Di Ambang Resesi, IHSG Justru Melesat 0,36 Persen pada Pembukaan Sesi I

Layar besar yang menayangkan pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI)
Layar besar yang menayangkan pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) /ANTARA/Dhemas Reviyanto ANTARA/Dhemas Reviyanto

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Keuangan, Sri Mulyani, sudah memastikan bahwa Indonesia akan jatuh ke jurang resesi pada September 2020 ini.

Penyataan Menkeu ini membuat investor berbondong-bondong menarik dana dari pasar saham sebesar Rp16,85 miliar atau setara dengan Rp2,36 triliun dalam sepekan.

Namun, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Rabu, 23 September 2020, justru menguat 0,36 pesen ke level 4.951,89 pada pembukaan sesi I.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2020: Jangan Sakit Perut Lagi Franco Morbidelli

Tak butuh waktu lama, IHSG mampu mempertebal apresiasi hingga lebih dari 0,80% dan terbang ke level tertinggi di 4.976,97, sebagaimana diberitakan Wartaekonomi.co.id sebelumnya.

Pergerakan saham yang terpantau meliputi 215 saham naik, 45 saham turun, dan 104 saham lainnya stagnan.

Bersama IHSG, tiga indeks utama di Asia lainnya juga menguat, yaitu Hang Seng naik 0,16 persen, Shanghai naik 0,20 persen, dan Strait Times naik 0,15 persen. Sementara itu, indeks Nikkei melemah sendiri sedalam 0,60 persen.***(Lestari Ningsih/Wartaekonomi.co.id)

Desclaimer: Artikel ini merupakan hasil kerja sama Pikiran Rakyat dengan Warta Ekonomi. Hal yang berkaitan dengan tulisan, foto, grafis, video dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat