kievskiy.org

Didatangi Banyak Orang yang Ingin Maju Pilkada, Diky Chandra: Rata-rata pada Nyari Duit

Diky Chandra akui banyak orang yang ingin maju dalam Pilkada hanya untuk cari uang
Diky Chandra akui banyak orang yang ingin maju dalam Pilkada hanya untuk cari uang /Tangkap layar YouTube Komeng Info

PIKIRAN RAKYAT - Selain dikenal sebagai seorang aktor, Raden Diky Chandranegara atau yang akrab disapa Diky Chandra juga dikenal sebagai Wakil Bupati Garut selama periode.

Diky Chandra memimpin kota Garut selama masa jabatan 13 Juni 2009 hingga 5 Desember 2011.

Selama kurang lebih tiga tahun menjabat sebagai Wakil Bupati Garut, Diky Chandra dinilai memiliki pengalaman soal Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah).

Baca Juga: Dinilai Lalai, PM Hassan Diab dan 3 Mantan Menteri Lebanon Didakwa Atas Insiden Ledakan Beirut

Penilaian tersebut membuat Diky kerap didatangi oleh banyak orang, mulai dari selebritas hingga orang biasa yang akan maju dalam Pilkada.

Hal itu diakui Diky saat berbincang dengan komedian Komeng dalam sebuah vlog, yang diunggah di kanal YouTube Komeng Info pada Jumat, 11 Desember 2020.

Pada awalnya, Komeng mempertanyakan fenomena saat banyak selebritas terjun menjadi pemimpin daerah.

Baca Juga: Pemeran Captain America, Chris Evans Dikabarkan akan Jadi Pengisi Suara di Film Lightyear

Diky merasa bahwa keputusan untuk terjun ke dunia politik ataupun menjadi pemimpin daerah harus mempertimbangkan banyak hal.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat