kievskiy.org

Ogah Bikin TikTok, Chef Renatta: Banyak yang Terjadi di Dunia daripada Nonton Aku Joget

Chef Renatta ungkap alasan tak ingin buat akun TikTok.
Chef Renatta ungkap alasan tak ingin buat akun TikTok. /Instagram.com/@renattamoeloek

PIKIRAN RAKYAT - Juri ajang pencarian bakat memasak MasterChef Indonesia, Chef Renatta Moeloek mengungkapkan alasan enggan buat akun TikTok.

Chef Renatta mengaku banyak netizen di akun Instagram miliknya yang mengajaknya untuk membuat akun dan konten TikTok.

Namun Chef Renatta mengaku tak mempunyai aplikasi TikTok, ia hanya mempunyai akun media sosial Instagram dan Twitter.

 Baca Juga: Mantan Anggota DPRD NTB Lakukan Tindakan Asusila pada Anak, Korban Menangis Tiap Malam

"Iya tiba-tiba, jadi beberapa waktu lalu, orang semua sampai DM id Instagram, di Twitter, semuanya 'Chef bikin TikTok ini yuk, Chef bikin gerakan ini yuk," kata Chef Renatta dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam kanal YouTube Herworld Indonesia, pada Jumat 22 Januari 2021.

Chef Renatta mengaku tak mempunyai aplikasi TikTok, baginya cukup hanya memiliki media sosial Twitter dan Instagram.

"I don't even have TikTok, enggak tahu gimana caranya. Mereka kasih link juga enggak bisa dibuka kan. I don't have the app," ujar Chef Renatta.

 Baca Juga: Chorley vs Wolves di Piala FA: Usai Kalahkan Lawan, Nuno Espirito Santo Sampaikan Simpati

Wanita bernama asli Renatta Moeloek itu mengatakan bahwa rekannya, Arnold Poernomo atau Chef Arnold pernah menyuruhnya untuk membuat akun TikTok.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat