kievskiy.org

Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono Tak Hadir Dalam Persidangan Perceraian

Tyas Mirasih digugat suami, Raiden Soedjono.
Tyas Mirasih digugat suami, Raiden Soedjono. /Instagram.com/@tyasmirasih

PIKIRAN RAKYAT- Radien Soedjono suami Tyas Mirasih dikabarkan ajukan perceraian ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Selasa, 3 Agustus 2021.

Sidang pertama perceraian antara Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono diadakan pada Senin, 16 Agustus 2021.

Akan tetapi menurut Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah mengatakan jika Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono tidak hadir dalam persidangan.

Meskipun Raiden Soedjono tidak hadir, dirinya masih diwakili oleh kuasa hukumnya Bernad.

Baca Juga: Penyebab Raiden Soedjono Gugat Cerai Tyas Mirasih Diungkap, Denny Darko Singgung Orang ketiga

Namun, Tyas Mirasih tidak hadir dan tidak diwakili oleh kuasa hukum atau wakil lainnya.

“Hari ini agendanya sidang perdamaian tetapi hanya dihadiri kuasa hukum pemohon dan termohon juga tidak hadir serta mengutus orang lain sebagai wakil atau kuasanya,” tutur Taslimah, dikutip Pikiran-Rakyat.com melalui YouTube, Intens Investigasi, Senin, 16 Agustus 2021.

Lantaran keduanya baik Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono tidak hadir, sidang ditunda hingga tanggal 30 Agustus 2021.

Agenda pada tanggal 30 Agustus 2021, baik Tyas dan Raiden harus menghadiri persidangan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat