kievskiy.org

Baim Tertarik untuk Bisnis T-Shirt

BAIM Wong menilai, bisnis t-shirt tetap menjanjikan.*
BAIM Wong menilai, bisnis t-shirt tetap menjanjikan.*

JAKARTA, (PRLM).- Baim Wong sepertinya kurang puas dengan bisnis bakmi dan mentega. Kali ini Baim bersama sahabat artisnya yakni Denny Cagur, Jesika Iskandar, Kartika Putri, Julia Perez, dan Ruben Onsu mencoba peruntungan dengan membuat t-shirt Super Bintang. Aku memang suka coba bisnis. Setelah aku buka bisnis bakmi dan bisa dibilang sukses, kini tertarik dengan pembuatan t-shirt. Aku berharap bisnis t-shirt ini juga bisa lancar, seramai bisnis bakmi. Apalagi sekarang bisnisnys ramai-ramai dengan teman, jadi idenya makin banyak,” ujar Baim Wong ditemui di Pisa Kafe Menteng, Jakarta, Senin (7/12/2015). Baim menilai, bisnis t-shirt tetap menjanjikan. Bisnis ini tidak mengenal musim. Orang bisa beli t-shirt kapan saja. Terus kalau ada model baru, orang pasti akan tertarik. Makanya Baim dan rekan-rekannya coba untuk menuangkan ide, yang unik dalam desain t-shirt yang diproduksinya. "Kalau aku pribadi, ingin pakai baju yang nyaman. Terus biar tampil beda, cari corak dan motif yang unik. Kami juga ingin mewujudkan hal tersebut dalam produk t-shirt yang akan dijual. Nyaman, unik, dan harganya terjangkau," ucap Baim.(Munady/A-147)***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat