kievskiy.org

Cerita Anang Hermansyah Sering Utang Rokok Dibongkar Pemilik Kios di Gang Potlot

Anang Hermansyah.
Anang Hermansyah. /Instagram @ananghijau Instagram @ananghijau

PIKIRAN RAKYAT - Bob adalah saksi hidup para musisi yang pernah tinggal dan berjuang merintis karier di Gang Potlot, Jakarta Selatan.

Selama ini, kebanyakan orang mungkin hanya mengenal grup musik Slank yang berasal dan berjuang dari Gang Potlot.

Padahal, Gang Potlot juga menjadi tempat sejumlah musisi era 1990-an lain berjuang menggapai mimpi di industri musik. Dua di antaranya adalah Oppie Andaresta dan Anang Hermansyah. 

Gang Potlot, pada masanya, menjadi semacam melting pot mereka yang mencintai musik dan bermimpi masuk dapur rekaman suatu hari nanti.

Baca Juga: Andre Taulany Ungkap Efek Permainkan Anies Baswedan di Lapor Pak, Keluarga Terancam?

Bob yang merupakan pemilik sebuah kios di Gang Potlot menyaksikan anak-anak muda itu berproses. Kiosnya acap disambangi, ditongkrongi, diutangi. Anang Hermansyah adalah salah satu anak muda yang kala itu sering berutang rokok ke Bob.

Dalam buku Nice Boys Don't Write Rock N Roll: Obsesi Busuk Menulis Musik (2017), terungkap cerita Anang Hermansyah pernah dibuat tersinggung oleh Bob karena kelakuannya yang sering mengutang rokok, tak sengaja dibocorkan Bob ke wartawan.

Suatu hari, ketika Anang Hermansyah sudah menjadi musisi top Tanah Air, kios Bob didatangi seseorang yang bertanya-tanya soal Anang Hermansyah.

Baca Juga: Sara Wijayanto Diminta Komunikasi dengan Arwah Vanessa Angel, Demian Tegas Beri Komentar

Bob tak tahu bahwa orang itu sebenarnya adalah wartawan dari sebuah majalah. Dengan enteng, Bob bercerita kelakuan Anang Hermansyah semasa tinggal di Gang Potlot.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat