kievskiy.org

Dian Sastro Ungkap Keresahan soal Kekerasan Seksual di Kampus: Korban Dibiarkan Ketakutan

Dian Sastrowardoyo turut mendukung Permen PPKS.
Dian Sastrowardoyo turut mendukung Permen PPKS. /Instagram.com/@therealdisastr

PIKIRAN RAKYAT - Artis peran Dian Sastro turut mendukung penetapan aturan Permendikbud tentang pencegahan dana penanganan kekerasan seksual di lingkungan kampus atau perguruan tinggi di Indonesia.

Melalui akun Instagram-nya @therealdiasastr, Dian Sastro mengunggah potret dirinya dengan coretan di tangan yang tertulis "Anti KS Di Kampus".

Dian Sastro juga mengungkapkan keresahannya terkait kerap terjadinya kekerasan seksual di lingkungan kampus.

Kekerasan seksual ini juga sering kali membuat para mahasiswa yang menjadi korban merasa trauma. Padahal tujuan utama mereka adalah menimba ilmu di perguruan tinggi.

Baca Juga: Viral Video Gala Sky Tiba-tiba Tersenyum Panggil Mama, Fuji Adik Ipar Vanessa Angel Terkejut Tak Menyangka

"Saya ingat jaman kuliah dulu sering mendengar cerita soal kekerasan seksual yang terjadi di kampus. Kejadian ini menyebabkan ketidaknyamanan bagi kita yang berkuliah karena ada ketakutan bahwa itu bisa menimpa kita," katanya di takarir unggahannya.

Pemerian Cinta dalam film Ada Apa dengan Cinta? itu juga menyebut bahwa rasa takit dan tidak nyaman di kampus tidak hanya bisa menimpa mahasiswa, tetapi pengajar hingga staf di lingkungan kampus bisa saja mengalami hal itu.

"Rasa takut dan tidak nyaman di kampus tidak hanya bagi peserta Pendidikan di kampus, tapi juga pengajar, pekerja, staf dan tim pendukung di lingkungan kampus. Banyak yang tidak tahu bahwa ada ribuan kekerasan seksual yang tidak terlaporkan di lingkungan kampus di Indonesia," kata Dian Sastro.

Menurut penelitian, kata Dian Sastro, kasus kekerasan seksual di kampus yang tak terselesaikan dan tidak dilaporkan sudah tak terhitung.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat