kievskiy.org

Lampaui Snowdrop, Bulgasal Jadi Drama Korea Epik yang Menelan Biaya Lebih dari Rp478 Miliar

Drama Korea terbaru tvN Bulgasal berhasil meraih peringkat yang mengesankan pada penayangan perdananya, melampaui Snowdrop.
Drama Korea terbaru tvN Bulgasal berhasil meraih peringkat yang mengesankan pada penayangan perdananya, melampaui Snowdrop. /Instagram.com/@tvn_drama Instagram.com/@tvn_drama

PIKIRAN RAKYAT- Penayangan drama Korea terbaru tvN "Bulgasal" yang tayang setiap akhir pekan, berhasil mengesankan para penonton baik di dalam maupun luar negeri.

Beriringan dengan penayangan drama Korea JTBC Snowdrop, yang menghebohkan media sosial karena kontroversinya atas dugaan distorsi sejarah, Bulgasal yang rilis pada 18 Desember itu juga berhasil menyita perhatian.

Pasalnya, selain dari alur cerita fantasi yang menarik dan para aktor yang menjanjikan, drama Korea Bulgasal juga diketahui menelan biaya produksi hingga 40 miliar won atau sekira Rp478 miliar.

Tak hanya alur cerita yang menarik, hal lain yang mengesankan tentang Bulgasal juga adalah kru produksi berkualitas tinggi, dengan sutradara Jang Young Woo dari Mr. Sunshine and Sweet Home, duo penulis terkenal Kim Jae Hyun dan Kim Young Kyu.

Baca Juga: Vladimir Putin Tegaskan Menghina Nabi Muhammad SAW Bukanlah Kebebasan Ekspresi

Sebagaimana dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Kbizoom, Bulgasal merupakan drama fantasi tentang seorang pria mitos dan abadi yang telah hidup selama 600 tahun, dan memburu seorang wanita untuk membalaskan dendam atas insiden yang membunuh keluarganya, dan membuatnya dikutuk menjadi monster abadi tersebut.

Aktor Lee Jin Wook memerankan Dan Hwal, yang dikutuk dengan keabadian (Bulgasal). Meskipun dia telah hidup selama 600 tahun dan ingatannya berangsur-angsur memudar, dia masih ingin membalas dendam pada wanita yang dia anggap bertanggung jawab atas keabadian dan kesengsaraannya selama ini.

Sedangkan, wanita yang dimaksud adalah Min Sang Woon yang diperankan oleh Kwon Nara. Dia dulunya abadi, tetapi sekarang telah bereinkarnasi sebagai manusia normal. Hidupnya juga jatuh ke dalam spiral pelarian dan balas dendam, meskipun dia mengubah namanya dan hidup pertapa.

Sementara itu, sejumlah aktor pendukung dalam Bulgasal juga tak kalah mempesona. Melalui drama ini, Lee Joon memiliki comeback pasca wamil yang mengesankan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat