kievskiy.org

Pidi Baiq dan 3 Presiden Berikan Laporan Pertanggungjawaban di Sidang Umum Warga DCDC

PIDI Baiq, Imam Besar The Panasdalam dalam Sidang Umum.*
PIDI Baiq, Imam Besar The Panasdalam dalam Sidang Umum.* /WINDY EKA PRAMUDYA/PR

PIKIRAN RAKYAT – Musisi yang juga Imam Besar Negara Kesatuan The Panas Dalam Pidi Baiq, memberi laporan pertanggungjawaban di depan warganya secara langsung.

Selain Pidi Baiq, ada Presiden Republik Jalanan Dr Zastrouw Al Ngatawi, Presiden Republik Gaban Man Jasad, dan Presiden Republik Pacantel Budi Dalton.

Dalam Sidang Umum Warga DCDC, dengan kemasan program yang serius tapi santai, empat presiden yang hadir tampil menghibur penonton.

Baca Juga: 2 Minggu Kepergian Lina, Sule Unggah Sederet Kenangan Manis Bersama Almarhumah di YouTube 

Berlangsung di Kantin Nasion Rumah The Panas Dalam, Jalan Ambon, Kota Bandung, Jumat, 17 Januari 2020, ratusan warga hadir untuk mendengarkan penjelasan empat kepala negara yang eksentrik. 

Selama sekitar dua jam, Sidang Umum Warga DCDC dipimpin Ruly Cikapundung yang bertindak sebagai ketua Majelis Perwakilan Warga DCDC. Ruly memandu jalannnya sidang dan sekaligus bertindak sebagai moderator.

Sebagai peserta sidang hadir perwakilan warga DCDC dari masing-masing presiden. Mereka diberi hak untuk bertanya dan mengkritisi pidato pertanggungjawaban yang disampaikan presiden.

Baca Juga: Kembali Diguyur Hujan Lebat, Sejumlah Titik di Jakarta Mulai Tergenang Air

Addy Gembel yang merupakan perwakilan dari Atap Promotions mengungkapkan, Sidang Umum warga DCDC adalah sidang tahunan yang digagas Majelis Perwakilan Warga DCDC.

Sidang diselenggarakan di awal bulan pergantian tahun dengan agenda utama mendengarkan pidato pertanggungjawaban para presiden di hadapan warga DCDC.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat