kievskiy.org

Jadi Ayah Sebelum Menikah, Boy William Ikhlas

BOY William saat menggendong anak Raymond
BOY William saat menggendong anak Raymond /INSTAGRAM @boywilliam17

PIKIRAN RAKYAT - Boy William harus mengambil alih kewajiban adiknya, Raymond yang meninggal di bulan September 2019 lalu.

Selain harus bertanggung jawab terhadap tugas sang adik, Boy harus menyandang gelar ayah sebelum dirinya menikah.

Ya, sepeninggal Raymond, Boy harus mengurus kedua anak sang adik dan memainkan peran sebagai ayah pengganti.

Baca Juga: Seolah Pertanda, Lina Jubaedah Sudah Siapkan Perlengkapan Bayi Bagi Anak Teddy Jauh Sebelum Meninggal Dunia

Tak hanya itu, Boy juga meneruskan usaha yang sudah didirikan oleh Raymond.

"Ada anak kecil yang harus tumbuh dewasa, anak-anak almarhum jadi itu bukan sebuah alesan untuk gua merenung-merenung terus, sekarang mau engga mau gue harus ambil kendali," ujar Boy.

Sebelum meninggal, Raymond baru membuka bisnis coffe shop di Yogyakarta dan Boy harus menjalankannya demi kehidupan kedua anak dan istri sang adik.

"Kita harus monitor bagaimana bisinis itu agar tetep jalan demi anak-anaknya, apalagi istrinya saat ditinggalin masih dalam keadaan hamil, jadi kan nggak bisa ngapa-ngapain ibarat kata harus jaga kondisi," ujar Boy.

Baca Juga: Dalam Lima Tahun ke Depan, Batan Target Hasilkan 2 Varietas Baru Padi Unggul

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat