kievskiy.org

KPI Sebut Akan Berlaku Adil Soal Boikot Lesti Kejora dan Rizky Billar

Pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar. /Instagram/lestikejora Instagram/lestikejora

PIKIRAN RAKYAT - Komisioner KPI Pusat, Nuning Rodiyah mengatakan jika beberapa waktu lalu KPI mendapatkan banyak masukan terkait boikot Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Nuning menyebutkan jika permintaan terkait boikot Lesti Kejora dan Rizky Billar dipenuhi oleh warganet yang menuliskan kolom komentar di media sosial.

"Memang benar 2 hari 3 hari ini KPI mendapat masukan yang sangat signifikan banyak dari para netizen," ucap Nuning Rodiyah.

Dirinya juga menyampaikan masukan dari warganet yang terdiri dari dua hal yang menjurus kepada pro dan kontra.

pilih bucBaca Juga: Pilih Bucin ke Rizky Billar, Lesti Kejora Tak Peduli Ditinggal Fans: Dede Gak Minta Makan sama Mereka

"Ada dua hal yang kemudian disampaikan netizen yang satu pro yang satu kontra. Ada yang meminta boikot Lesti Billar ada yang satu lagi Lesti tetap di hati," ucapnya.

Kendati begitu, terkait pemboikotan perlu dipertimbangkan keduanya dan KPI tentunya bersikap netral dan akan memilih kebijakan.

"Ini kan ada dua masukan yang kemudian kedua-dua nya harus dipertimbangkan dan diterima oleh KPI. KPI tidak bisa memilih salah satu saja," tutur Nuning.

"KPI harus dalam posisi netral, KPI harus kemudian mengambil satu kebijakan yaitu harus berbasis kepada kepentingan publik," tuturnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com melalui YouTube Seleb Oncam News, Rabu, 19 Oktober 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat