kievskiy.org

Profil Clint Eastwood, Awal Mula Karier Sang Aktor hingga Menjadi Politisi

Ilustrasi Clint Eastwood.
Ilustrasi Clint Eastwood. /Pixabay/ArtTower

PIKIRAN RAKYAT - Clint Eastwood aktor hollywood yang sudah melegenda kini telah berusia 92 tahun. Aktor yang sudah berkarier selama 65 tahun di dunia perfilman hollywood ini sudah bermain di 60 film. Tak hanya pandai berakting Clint Eastwood juga aktif memproduseri dan menyutradarai film. Clint Eastwood juga memiliki ketertarikan dalam karier politiknya di Amerika.

Di usianya yang ke 91 tahun Eastwood masih aktif berperan sekaligus menjadi produser dan sutradara di film yang berjudul Cry Macho dirilis tahun 2021. Eastwood pertama kali berkarier sebagai aktor dimulai tahun 1955, ia memulai kariernya dengan membintangi film bergenre horor. Film yang ia bintangi untuk pertama kali berjudul Revenge of the creature, saat itu ia masih berusia 25 tahun dan berperan sebagai Lab. technician Jennings.

Baca Juga: Sungai Kapuas, Terpanjang di Indonesia hingga Tempat bagi 700 Jenis Ikan

Awal Karier Akting

Walaupun ia memulai karier aktingnya di film Revenge of the creature, namun di film pertama nama Clint Eastwood tidak tercantum di bagian credit film. Melalui film Francis in the Navy mulai lah namanya pertama kali masuk di bagian kredit film. Perjalan Eastwood untuk mendapatkan peran dalam sebuah film tentu tidak mudah.

Pada tahun 1954, Eastwood mulai mengikuti audisi untuk mengambil peran di film Six Bridges to Cross akan tetapi dia ditolak oleh sutradara. Setelah menempuh banyak audisi akhirnya ia diberi peran kecil oleh sutradara Jack Arnold untuk film Revenge of the creature. Namun, di sepanjang tahun ini ia bekerja selama tiga bulan bersama sutradara Arthur Lubin.

Akhirnya berkat kerja kerasnya mendekati sang sutradara ia mendapatkan peran di film keduanya Francis in the Navy. Nama Clint Eastwood mulai dikenal luas dalam dunia perfilman melalui salah satu series panjangnya yang berjudul Rawhide. Drama seri panjang ini tayang tahun 1959 hingga tahun 1966.

Melalui film yang berjudul A Fistful of Dollars Clint Eastwood mulai dikenal sebagai bintang di negara Italia. Setelah mendapatkan kesuksesan untuk perilisan pertamanya, film ini pun membuat sekuel yang berjudul For a Few Dollars More (1965). Sang sutradara kembali mengajak Clint Eastwood untuk mengambil peran yang sama. Film ini pun menjadi film trilogi pertama yang dibintangi oleh Eastwood.

Baca Juga: Sinopsis Special Delivery: Kisah Kurir Wanita yang Berhadapan dengan Bos Mafia

Menjajaki Karier Produser sekaligus Sutradara

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat