kievskiy.org

Dapat Teror Pesan Bernada Ancaman, Indra Bruggman Tanggapi Santai: Kurang Menyeramkan

Indra Bruggman.
Indra Bruggman. /Instagram/@indrabruggman

PIKIRAN RAKYAT - Indra Bruggman mendapat pesan bernada ancaman pada aplikasi WhatsApp dari dua nomor misterius.

Meskipun begitu, Indra belum mau melapor pada polisi karena masih memantau apa yang akan diperbuat pengirim pesan padanya.

Setelah ditelusuri melalui sebuah aplikasi, orang-orang memberi nama dua nomor tersebut dengan 'Anggi' dan 'Yeyen'.

Baca Juga: Jatuh Sakit, Tubuh Kurus Indra Bruggman Jadi Sorotan: Berat Badanku Susut 10kg

"Gak pernah berhubungan dengan orang-orang baru, saya juga kaget kenapa tiba-tiba ada begituan (pesan kasar). Ya mungkin saya anggap banyak orang stres sekarang ini kan," tuturnya.

Meskipun menerima pesan bernada ancaman, ia tidak takut untuk keluar rumah.

Indra ingin pengirim pesan tersebut membeli lagi nomor baru supaya merasa kerepotan sendiri. Satu pesan bernada ancaman menggunakan Bahasa Jawa sedangkan pesan lainnya menghina Indra memakai Bahasa Sunda.

Baca Juga: Indra Bruggman Blak-blakan Mengaku Minder Bergaul dengan Teman Selebriti: Cuman Anak Kampung

Diketahui, Indra mengunggah tangkapan layar pesan bernada ancaman itu di akun Instagram-nya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat