kievskiy.org

Vakum 10 Tahun, Putri Patricia Kembali lewat Film Kembang Api

Putri Patricia.
Putri Patricia. /Pikiran Rakyat/Munady Pikiran Rakyat/Munady

PIKIRAN RAKYAT - Putri Patricia sudah sepuluh tahun vakum dari dunia akting. Pemilik nama Raden Putri Patricia Ayu Dewayani Widjaya itu di tahun 2023 sudah membintangi 3 film. Sebelum Kembang Api, ia main di film Argantara.

Kembalinya Putri ke dunia akting kali ini yakni di film Kembang Api produksi Falcon Pictures arahan sutradara Herwin Novianto. Film yang diadaptasi dari film Jepang, 3ft Ball & Souls yang disutradarai Yoshio Kato, itu dibuat versi Indonesianya yang mengangkat isu bunuh diri dan kesehatan mental.

“Aku film terakhir tahun 2019 terus vakum kurang lebih 10 tahunan, sebelumnya aku main film Argantara. Jadi dalam setahun ini, aku sudah membintangi tiga film, tapi (di) film Kembang Api, aku berperan sebagai istri Donny Damara, istrinya tidak tahu kalau suaminya mencoba ingin bunuh diri dengan bom kembang api (tapi) selalu gagal, yang pada akhirnya kembali ke keluarga,” tutur Putri ditemui di Gala Premier film Kembang Api di XXI Epicentrum Kuningan Jakarta Selatan, Rabu malam, 22 Februari 2023.

Selama sepuluh tahun, Putri tidak mengambil bermain film. Begitu mendapat tawaran, ia mendapat tiga film sekaligus. Meski sudah lama tidak berakting, dirinya tetap mampu tampil walau sedikit canggung.

Baca Juga: Sinopsis Film Virgo and The Sparklings: Aksi Adhisty Zara Selamatkan Bumi

“Lumayan, jadi film kembang Api ini yang ketiga, pertama itu Argantara pas yang Argantara itu bener-bener bingung, deg-degan, jadi kayak bingung aja gitu, terus karena ini film yang ketiga, jadi udah biasa aja, tapi pas yang Argantara itu, lumayan kagok,” ujarnya.

Dalam film Kembang Api, pemeran utamanya adalah Donny Damara, Marsha Timothy, Ringgo Agus Rahman, dan Hanggini, mereka berempat ingin bunuh diri dengan meledakkan bom kembang api akibat frustasi mengalami fase terberat dalam hidupnya. Frustasi itu diakibatkan masalah keluarga maupun pekerjaan sehingga mereka membuat grup untuk bunuh diri, tapi yang mereka lakukan selalu gagal.

“Di sini, perannya sebagai istri Donny Damara yang memberikan support kepada suaminya, karena suaminya ada banyak keraguan dalam diri dia, tapi ternyata dan justru bisa buat dia kembali adalah support dari keluarga yaitu istri dan anak,” ujarnya.

Putri nenambahkan bahwa bermain film ini harus bisa membayangkan bagaimana istri harus mendukung suami yang tidak dia kenal, membayangkan menjadi seorang istri yang pasangannya sedang mengalami hal yang berat. Ia mengaku harus mencari tahu caranya karena sampai sekarang belum menikah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat