kievskiy.org

Fiersa Besari Kecewa, Soroti Pembayaran Pajak: yang Muncul Malah Rasa Tidak Percaya

Fiersa Besari.
Fiersa Besari. /Instagram/@fiersabesari

PIKIRAN RAKYAT - Saat ini pembahasan mengenai pajak sedang ramai diperbincangkan. Hal ini bermula saat seorang anak pejabat pajak yang melakukan penganiayaan terhadap anak pengurus GP Ansor. Pada era digital seperti saat ini, netizen langsung mencari akun media sosial anak pejabat pajak tersebut.

Ternyata, didapati ia kerap pamer harta pada akun media sosialnya. Dalam beberapa unggahan, ia memamerkan mobil Jeep Rubicon serta motor gede (moge) Harley Davidson. Aksi pamer harta tersebut memicu stigma negatif di masyarakat terhadap pejabat pajak.

Selain itu, masyarakat juga mempertanyakan apakah harta itu tercantum dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) dan dari mana asal harta tersebut.

Banyak figur publik yang turut angkat bicara berkaitan dengan kasus ini, salah satunya adalah penulis sekaligus musisi Fiersa Besari. Fiersa mengunggah bukti pembayaran pajaknya yang mencapai lebih dari Rp86 juta.

Baca Juga: Sunan Kalijaga Keok Usai Dikonfrontasi Venna Melinda di Hadapan Publik, Hotman Paris Tertawa

"Sudah bayar pajak. Ke depannya bagaimana? Sebagai warga negara, akan tetap bayar pajak. Tapi, saya ingin sekali saja merasa bahagia seberes bayar pajak, bahagia bahwa uang saya dipakai untuk pembangunan negeri ini.

"Sedihnya, yang muncul akhir-akhir ini malah rasa tidak percaya," katanya dalam sebuah cuitan yang diunggah pada 24 Februari 2023 pukul 16.18 WIB.

Sementara Fiersa menyampaikan harapannya mengenai pajak, komika Babe Cabita mengeluhkan tentang denda pajak yang harus dibayarnya.

Baca Juga: Kini Telah Sembuh, Indra Bekti Rasakan Gejala Sakitnya Sejak Lama tapi Enggan Bercerita: Enggak Mau Ngerepotin

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat