kievskiy.org

Gala Premiere Film Buya Hamka Siap Diputar di 18 Kota, Berikut Daftarnya

Poster film Buya Hamka.
Poster film Buya Hamka. /Dok. iMDB

PIKIRAN RAKYAT - Film Buya Hamka dalam waktu dekat ini akan segera dirilis. Film besutan sutradara Fajar Bustomi itu akan tayang pada April 2023.

Film Buya Hamka ini menggambarkan cuplikan kisah hidup sang pahlawan nasional, ulama, sastrawan sekaligus politikus masyhur Indonesia.

Rumah produksi Falcon Pictures dan Starvision bekerja sama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk bisa menciptakan karya tersebut.

Film Buya Hamka diperankan sejumlah bintang kenamaan Indonesia mulai dari Vino G Bastian, Laudya Chintya Bella, Dessy Ratnasari, Donny Damara, Reza Rahadian, Ayu Laksmi, Anjasmara, Marthino Lio, Reybong, Mawar De Jongh, Mathias Muchus, dan lainnya.

Baca Juga: Vino G Bastian Beri Dukungan untuk Timnas U-20: Allah Mempersiapkan yang Lebih Besar

Film Buya Hamka akan diputar secara serentak di 18 besar di seluruh Indonesia mulai dari Jakarta, Tangerang, Depok, Bogor, Bandung, Padang, Medan, Palembang, Semarang, Yogyakarta, Malang, Jember Surabaya, Makassar, Banjarmasin, Solo, Lampung, dan Pekanbaru.

Frederica sebagai produser Falcon Pictures mengatakan bahwa pihaknya akan mengundang sejumlah penonton di kota-kota tersebut untuk bisa menyaksikan Buya Hamka.

"Saya pikir nggak semua orang di 18 kota itu datang ke Jakarta hanya menonton film Buya Hamka, maka dari itu saya undang mereka nonton di masing-masing kota mereka, biar mereka yang kita undang tidak perlu lagi datang ke Jakarta, karena saat di Jakarta diputar otomatis semua kota yang kami tunjuk pun ikut diputar," katanya.

Baca Juga: Vino G Bastian Bangga Perankan Tokoh Buya Hamka: Beliau Orang Hebat dan Banyak Perjuangan untuk Islam

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat