kievskiy.org

Vino G Bastian Bangga Perankan Tokoh Buya Hamka: Beliau Orang Hebat dan Banyak Perjuangan untuk Islam

Vino G Bastian.
Vino G Bastian. /Pikiran Rakyat/Munady

PIKIRAN RAKYAT - Film Buya Hamka akan segera dirilis dalam waktu dekat ini. Kabarnya film besutan sutradara Fajar Bustomi itu akan tayang pada April 2023.

Jadi salah satu pemain dalam film tersebut, Vino G Bastian mengucapkan terima kasih atas dukungan keluarga Buya Hamka.

Vino mengaku bangga bisa memerankan tokoh Buya Hamka yang merupakan pejuang, pahlawan nasional, wartawan sekaligus ulama.

"Karena Buya Hamka, saya bisa main di film ini, beliau semasa hidupnya sebagai pahlawan, pejuang, sastrawan, ulama dan juga wartawan, begitu hebatnya beliau yang akhirnya saya dipercaya Falcon Pictures dan Starvision untuk memerankan sebagai Buya Hamka," ujar Vino saat ditemui di Makam Pahlawan Buya Hamka di Tanah Kusir, Jakarta pada Kamis, 30 Maret 2023.

Baca Juga: Ribut Soal Royalti dengan Ahmad Dhani, Once Mekel Justru Tak Merasa Bersalah Nyanyikan Lagu Dewa 19

Menurut pria kelahiran Jakarta itu, Buya Hamka merupakan orang hebat karena tak hanya memperjuangan agama Islam, namun juga untuk keluarganya.

"Yang saya bangga, beliau orang yang hebat dan banyak perjuangan untuk Islam dan keluarganya, mungkin suatu saat kita yang akan berada di situ tapi suatu saat apa yang kita sudah berbuat untuk bangsa ini," katanya.

"Buya Hamka sudah meninggalkan wasiat kepada kita, tapi apa kita bisa meneruskan perjuangan Buya Hamka," ujarnya.

Sementara itu, menurut sutradara Fajar Bustomi film Buya Hamka ini menceritakan tentang manusia yang berjuang melewati hidupnya dan berserah kepada Allah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat