kievskiy.org

Disomasi, Virgoun Ancam Tuntut Balik Tenri Ajeng Anisa

Virgoun klarifikasi soal tuduhan perselingkuhan yang diungkap istrinya.
Virgoun klarifikasi soal tuduhan perselingkuhan yang diungkap istrinya. /YouTube Virgoun

PIKIRAN RAKYAT - Kuasa hukum Virgoun, Sandy Arifin menanggapi tuntutan somasin Tenri Ajeng Anisa. Dalam konferensi pers sebelumnya, Tenri Ajeng Anisa menuntut Virgoun dan istrinya, Inara Rusli meminta maaf di hadapan publik karena telah menyeret nama baiknya dalam masalah rumah tangga mereka.

Terkait somasi tersebut, Virgoun melalui Sandy Arifin mengaku belum mengetahui adanya somasi tersebut. Dia mengaku belum bisa memberikan tanggapan dari kliennya.

"Belum (diterima somasinya) makanya saya nggak berani komentar, karena somasinya saya nggak tahu isinya apa dan permasalahannya apa, apapun itu, akan kami sampaikan ke klien bahwa ada somasi yang kami belum tahu apa isinya, tutur Sandy Arifin.

Di sisi lain, Sandy Arifin juga mempersilahkan siapapun untuk menempuh jalur hukum, termasuk Tenri Ajeng Anisa yang ingin membuat laporan terhadap kliennya.

Baca Juga: Nama Widi Vierratale Terseret dalam Isu Perselingkuhan Virgoun dan Tenri Ajeng Anisa

"Silahkan, masing-masing punya hak untuk membuat laporan atau mengajukan gugatan, silahkan saja," ujar Sandy Arifin.

Sandy Arifin mengatakan akan mengikuti semua prosesnya dengan kooperatif. Namun, jika laporan Tenri Ajeng Anisa tidak terbukti, Virgoun mengancam akan melaporkan balik Tenri Ajeng Anisa.

"Kami selaku kuasa hukum bila mana ada proses yang akan kita tempuh atau kita jalani, klien kami akan kooperatif, tapi ingat bilamana tidak terpenuhi unsurnya, kita juga bisa menuntut balik," tutur Sandy Arifin dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam kanal YouTube Intens Investigasi.

Saat ini, Sandy Arifin dan tim kuasa hukum Virgoun sedang fokus mengurus pendaftaran talak cerai yang dijadwalkan akan didaftarkan pada Kamis, 4 Mei 2023 di Pengadilan Agama Jakarta Barat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat