kievskiy.org

Webtoon Pasutri Gaje Difilmkan, Dibintangi Reza Rahadian, BCL, dan Kiky Saputri

Kisah Webtoon Pasutri Gaje yang akan difilmkan.
Kisah Webtoon Pasutri Gaje yang akan difilmkan. /Kolase foto Webtoon Pasutri Gaje Kolase foto Webtoon Pasutri Gaje

PIKIRAN RAKYAT – Beredar kabar komik Webtoon Pasutri Gaje akan difilmkan. Sederet aktor seperti Reza Rahadian, Bunga Citra Lestari (BCL), dan Indro Warkop akan ambil bagian dalam film tersebut. Kabar itu diunggah warganet yang mengirimkan ke akun @moviemenfes pada hari ini, Selasa 20 Juni 2023.

Disebutkan bahwa Reza Rahadian akan menjadi pemeran tokoh Adimas. Tak hanya akan ada aktor multitalenta tersebut, dikabarkan BCL hingga spelawak Kiky Saputri juga akan menjadi salah satu pemerannya. Belum diketahui peran apa yang akan dijalankan Kiky sang komika.

"mvs PASUTRI GAJE-nya Annisa Nishifani siap diproduksi Falcon. Adimasnya (diperankan) Reza Rahadian. (Pemeran) Adelianya siapa ya???" demikian caption dalam unggahan Twitter @moviemenfes tersebut.

Falcon Pictures akan memproduksi film tersebut. Meski begitu, belum ada tanggal resmi kapan film itu akan dirilis. Sementara itu, konferensi pers tentangnya dikabarkan digelar hari ini, Selasa 20 Juni 2023.

Baca Juga: Download Film Ilegal di Jerman Didenda Rp15 Juta, Larangan Serupa Berlaku di Indonesia

Adaptasi cerita Webtoon

Ternyata kisah Pasutri Gaje berawal dari cerita di Webtoon karya Annisa Nisfihani. Kisah bergenre romance tersebut pertama kali dirilis pada 7 Oktober 2016 lalu. Ketika itu judul episode pertama adalah New Life.

Hingga kini, Selasa 20 Juni 2023 pukul 13.00 WIB, cerita yang sudah sampai pada season 3 episode 24 tersebut sudah dilihat hingga 895,2 juta kali oleh warganet. Ratingnya tak main-main yakni 9,78 dari 10. Sementara itu komiknya terakhir kali muncul pada 4 Oktober 2019 yakni season 3 episode 24 tersebut. Total 135 ribu lebih warganet sudah membacanya hingga saat ini.

Status cerita itu saat ini adalah tengah hiatus. Hal itu diketahui lewat akun Instagram penulisnya, @annisa_nisfihani. Unggahannya pada 15 Juli 2022 lalu dikomentari warganet. Banyak di antara mereka yang mendoakan kesembuhan sang penulis.

Baca Juga: Virgo & The Sparklings, Kisah Pahlawan Remaja yang Diadaptasi dari Serial Webtoon

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat