kievskiy.org

Belum Satu Hari, Dynamite BTS Salip Rekor BLACKPINK: Hancurkan Rekor 50 Juta Penayangan di YouTube

Single terbaru BTS, Dynamite raih rekor di Youtube dengan pecahkan rekor video musik tercepat yang mampu hancurkan jumlah penonton.*
Single terbaru BTS, Dynamite raih rekor di Youtube dengan pecahkan rekor video musik tercepat yang mampu hancurkan jumlah penonton.* /Soompi Soompi

PIKIRAN RAKYAT - BTS membuat comeback yang sangat dinanti-nantikan dengan single baru berbahasa Inggris yang berjudul Dynamite bersama video musik pada Jumat, 21 Agustus 2020 pukul 13.00 KST atau 11.00 WIB.

Dynamite BTS kembali catat rekor baru menjadi video musik tercepat dalam sejarah YouTube yang mencapai 10 juta viewers dalam waktu 20 menit.

Dalam waktu 2 jam, video musik Dynamite BTS sudah ditonton sebanyak 29 juta viewers di YouTube, terhitung sejak tayang perdana.

Baca Juga: Setelah Hagia Sophia, Turki Kini Berencana Sulap Salah Satu Eks Gereja di Istanbul Jadi Masjid 

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam laman Soompi Jumat 21 Agustus 2020, Dynamite BTS juga berhasil mencapai 30 juta viewers hanya dalam 3 jam sejak tayang perdana.

Pencapaian Dynamite BTS tersebut berhasil salip rekor BLACKPINK How You Like That yang mencapai tonggak sejarah dalam 4 jam dan 32 menit.

Rekor BLACKPINK How You Like That sebelumnya adalah 6 jam 48 menit untuk penayangan comeback girlband tersebut.

Baca Juga: Jokowi Dianggap Sosok Ideal yang Dicintai Rakyat, Megawati Beri Pesan pada 129 Cakada  

Dynamite BTS hanya membutuhkan waktu 5 jam 37 menit untuk mencapai 40 juta penayangan, melampaui rekor How You Like That yang memakan waktu 8 jam 37 menit.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat