kievskiy.org

Didiet Maulana Desain Jas ‘Boedi Oetomo’ Erick Thohir untuk Upacara 17 Agustus 2023: Konsep dari Pak Erick

Erick Thohir mengenakan jas Boedi Oetomo saat Upacara 17 Agustus 2023, karya Didiet Maulana.
Erick Thohir mengenakan jas Boedi Oetomo saat Upacara 17 Agustus 2023, karya Didiet Maulana. //Instagram @erickthohir /Instagram @erickthohir

PIKIRAN RAKYAT – Jas yang dikenakan Erick Thohir saat Upacara 17 Agustus 2023 sukses menjadi sorotan. Apalagi setelah Menteri PUPR Basuki Hadimuljono penasaran dan langsung menyibak jas yang dikenakan Menteri BUMN tersebut.

Setelah Upacara 17 Agustus 2023 selesai, terungkap alasan Basuki Hadimuljono menyibak jas Erick Thohir. Menteri PUPR tersebut merasa heran karena kancing jas milik Erick hanya ada satu saja, sedangkan miliknya terdapat banyak kancing.

“Itu saya nanya 'ini baju apa?' Boedi Oetomo katanya kan, pakai jas tapi saya melihat kancingnya cuma satu. Jadi memang itu model kancing Boedi Oetomo, bukan Jawa, tapi baju Boedi Oetomo 1908,” ujar Basuki Hadimuljono.

Jas yang dikenakan Erick Thohir saat Upacara 17 Agustus 2023 merupakan karya dari desainer kondang, Didiet Maulana. Sang desainer bertugas membuat pakaian untuk Erick dan Liza Thohir.

Baca Juga: Diet Golongan Darah: Populer tapi Tak Ada Bukti Ilmiah, Ahli Diet Beberkan Penjelasannya

Didiet mengaku mengerjakannya dengan Erick Thohir. Adapun ide dan konsep datang dari sang Menteri BUMN.

Dalam unggahan Instagram pribadinya, Didiet mengungkapkan warna yang dipilih untuk jas yang dikenakan oleh Erick juga tak sembarangan. Warna tersebut dimaksudkan agar semangat Boedi Oetomo bisa tercermin dalam pakaian tersebut.

"Ide dan konsep diberikan oleh Pak Erick. Keren bgt idenya.Busana yang terinspirasi dari organisasi pergerakan pertama Boedi Oetomo ini adalah hasil diskusi bersama pak @erickthohir beberapa hari sebelumnya. Warna dan bahan yang dipilih pun kami riset dengan mendalam agar spirit Boedi Oetomo dapat tercermin sebagaimana yang diharapkan Pak Erick," kata Didiet dikutip dari Instagram pada Jumat, 18 Agustus 2023.

Didiet berharap pesan yang ingin disampaikan Erick melalui sebuah baju bisa diterima oleh anak muda Indonesia. Sang desainer menyebut Erick berharap anak muda bisa selalu menebar manfaat bagi banyak orang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat