kievskiy.org

Rating Acara Televisi Berasal dari Mana? Ada Andil Perusahaan Nielsen

Ilustrasi rating acara televisi diukur Nielsen.
Ilustrasi rating acara televisi diukur Nielsen. /Pixabay/Elias Schäfer Pixabay/Elias Schäfer

PIKIRAN RAKYAT – Simak asal rating acara televisi yang menjadi acuan larisnya sebuah program. Ada perusahaan asal Amerika Serikat bernama Nielsen yang ambil bagian di dalam menentukannya.

Sering kali sebuah acara televisi harus mengakhiri perjalanan mengudaranya karena ratingnya dinilai buruk. Penerapan rating itu menerapkan metode tertentu sehingga didapat sebuah program memiliki penonton lebih banyak daripada yang lain.

Dari mana asal rating acara televisi?

Ada peran Nielsen dalam menentukan sebuah rating acara televisi. Perusahaan itu adalah diklaim memimpin pengukuran penonton di dunia, dilansir dari laman Nielsen. Tak hanya itu, Nielsen juga turut mengukur kriteria penonton yang menyukai tontonan tertentu.

Baca Juga: 5 Film Bertema Natal dengan Rating Paling Tinggi, Cocok untuk Menemani Libur Akhir Tahun

"Nielsen adalah pemimpin global dalam pengukuran, data, dan analitik pemirsa, yang membentuk masa depan media. Mengukur perilaku di seluruh saluran dan platform untuk mengetahui apa yang disukai pemirsa, kami memberdayakan klien kami dengan kecerdasan tepercaya yang mendorong tindakan," ujarnya.

Sistem rating pada mulanya dikembangkan pada 1950 di Amerika Serikat. Diketahui cara awal pengukuran rating adalah melihat data yang dipasang di setiap pesawat televisi dalam sebuah alat pengukur. Data itu mencatat saluran apa yang ditonton lalu dikirimkan ke pusat komputer.

Dari situlah didapat data televisi di sebuah rumah sedang menonton tayangan A dan televisi di rumah lain menonton tayangan tertentu. Berdasarkan data tersebut, kemudian didapat jumlah penonton total untuk setiap program televisi.

Dilansir dari laman Britannica, jaringan televisi komersial menggunakan rating tersebut untuk menetapkan tarif iklan setiap programnya. Televisi juga menentukan program mana yang akan dilanjutkan atau dibatalkan.

Baca Juga: KPI Sentil Stasiun Televisi yang Masih Undang Pelaku KDRT Tampil di TV

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat