kievskiy.org

Heboh Salma Salsabil Ubah Lirik Lagu Stasiun Balapan, Istri Mendiang Didi Kempot Kecewa

Penyanyi Salma Salsabil.
Penyanyi Salma Salsabil. /Instagram/@salmasalsabil12

PIKIRAN RAKYAT - Istri mendiang Didi Kempot, Yan Vellia mengatakan bahwa tidak perlu meminta izin jika ingin membawakan lagu suaminya secara off air. Ibu dua anak ini justru merasa senang dan bangga karena lagu milik suaminya dibawakan.

Akan tetapi, perlu meminta izin jika lagu tersebut dinyanyikan ulang dan diunggah di YouTube. Ia menyebut karya milik suaminya mencapai 700 lagu. Kendati menciptakan banyak lagu, Didi Kempot tak memiliki studio sendiri.

"Kenapa sih gak bikin studio sendiri? Ndak mau dia. Dia gak punya video shooting sendiri. Katanya di situ (bila menyewa studio) ada anak-anak dan istrinya pasti doain kita untuk datang," ucap Yan.

Menurutnya, sang suami tidak pernah berubah meski berada di puncak karier. Bahkan, Didi selalu mengantar sendiri anak-anaknya untuk jajan ke supermarket. Meski lagu-lagu suaminya rata-rata bertema cinta, Yan menyebut mendiang bukanlah orang yang romantis.

Baca Juga: Babak Baru Konflik Farida Nurhan vs Codeblu, Polisi: Kita Akan Lakukan Serangkaian Giat

Yan menilai mendiang adalah suami yang bertanggung jawab dan penyayang. Sebagai guru, Didi cukup tegas dan mengharuskan anak didiknya untuk bisa. Yan yang juga seorang penyanyi masuk dapur rekaman pertama kali dengan suaminya.

"Aku cinlok. Waktu itu kan nge-boom nya Stasiun Balapan. Nah di situ ada grup pengiring kami adalah Erfana 87 yang mengiringi beliau tour show, di situ ada saya," ujarnya dikutip dari kanal YouTube NGOBROL ASIX pada Jumat, 29 September 2023.

Istri mendiang Didi Kempot Kecewa

Beberapa waktu lalu, penyanyi Salma Salsabil yang menyanyikan lagu Stasiun Balapan ramai diperbincangkan karena melakukan pengubahan salah satu kata dari lirik lagu tersebut. Sebagai istri, Yan banyak ditandai di media sosial terkait video Salma menyanyikan lagu tersebut.

Yan tidak mempermasalahkan bila lirik tersebut diubah menjadi kata yang memiliki arti sama. Namun, Salma mengubah kata 'aku' menjadi 'as*' sehingga Yan menilai lagu tersebut jadi tidak enak didengar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat