kievskiy.org

Mnet Asian Music Award akan Segera Digelar, Berikut Link Voting dan Kategori MAMA 2020

Nominasi Mnet Asian Music Awards MAMA 2020 telah diumumkan ke publik berikut rincian lengkapnya
Nominasi Mnet Asian Music Awards MAMA 2020 telah diumumkan ke publik berikut rincian lengkapnya /Dok. Soompi MAMA 2020

PIKIRAN RAKYAT - Mnet Asian Music Award (MAMA) 2020 akan kembali digelar di penghujung tahun 2020 ini.

Event tahunan MAMA 2020 menjadi event yang dinanti-nantikan oleh para penggemar. Biasanya, para idol akan memberikan penampilan yang berbeda dengan penampilan sebelum-sebelumnya.

Untuk tahun ini, penyelenggara MAMA memutuskan untuk menggelarnya selama satu hari saja.

Baca Juga: Kasus Baru Covid-19 Naik Jadi 406.945 Orang, Indonesia Kini Duduki Peringkat ke-4 di Asia

Dan rencananya, MAMA 2020 akan digelar pada 6 Desember 2020.

Untuk pemenang, penghargaan 'Artist of the Year' dan kategori artis akan ditentukan oleh 30 persen voting resmi, 30% panel juri, 20 persen penjualan lagu digital, dan 20 persen penjualan album fisik.

Penghargaan kategori 'Song of the Year' dan genre lagu akan ditentukan oleh 20% voting resmi, 40 persen panel juri, 30% penjualan digital, dan 10 persen penjualan album fisik.

Kriteria untuk 'Album of the Year' adalah 40% panel juri dan 60% penjualan album fisik, 'Worldwide Icon of the Year' dan 'Worldwide Fans' Choice Top 10 'dengan 60% suara resmi, 20% suara media sosial, dan 20% penayangan video musik global,

Baca Juga: Berusaha Tiru Video di TikTok, Perempuan ini Malah Tanpa Sengaja Hampir Gantung Dirinya Sendiri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat