kievskiy.org

5 Fakta Susu Kedelai Jika Jadi Pengganti Susu Formula

AIR susu ibu (ASI) adalah makanan terbaik bagi bayi dan balita. Namun, pada banyak kasus, bayi juga diberi asupan susu formula. Susu formula dengan kandungan sapi tidak selalu dapat diterima bayi.

Ada bayi menolak karena alergi, maupun yang enggan minum susu formula karena rasanya. Para ibu pun mencoba susu kedelai menjadi pengganti.

Namun, ini dia fakta susu kedelai dibandingkan susu formula yang dirangkum dari artikel dokter anak Jatinder Bhatia di BabyCenter.

1. Beri anak susu kedelai utuh

Pastikan untuk membeli susu hasil olahan dari kedelai seutuhnya. Bukan versi rendah lemak sama sekali tanpa lemak. Karena lemak penting untuk perkembangan otak pada anak di bawah dua tahun.

Namun, hal berbeda diberlakukan bagi anak dengan riwayat penyakit jantung, hipertensi, atau obesitas. Dokter biasanya merekomendasikan konsumsi susu rendah lemak pada usia yang lebih dini.

2. Mengurangi penyerapan kalsium

Susu kedelai mengandung phytate. Ini adalah zat alami yang ditemukan pada kacang-kacangan lain yang dapat mengurangi penyerapan kalsium dan mineral lainnya.

Makanya carilah susu kedelai yang diperkaya dengan vitamin A, vitamin D, dan kalsium. Jika tidak, Anda perlu memberi asupan makanan kalsium lainnya pada anak.

Segelas susu kedelai mengandung 200 sampai 300 mg kalsium. Namun, penelitian telah menemukan bahwa tubuh menyerap hanya sekitar 75 persen kalsium itu. Pilihlah makanan kaya kalsium seperti brokoli, kangkung, yogurt, keju, atau sereal.

3. Tidak ada vitamin B12

Kandungan yang ada pada susu sapi namun tidak ada di kedelai ialah vitamin B12.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat