kievskiy.org

Wanna One Kembali Rajai Industri Musik Korea

SETELAH meluncurkan album debut pada Agustus lalu, Wanna One kembali menyapa pencinta K-pop. Wanna One hadir kembali dalam album bertajuk “1-1=0 (Nothing Without You)”.

Album yang diluncurkan Senin, 13 November 2017 ini berbentuk repackage dari album sebelumnya yang bertajuk “1x1=1 (To Be One)”. Album “1-1=0 (Nothing Without You)” dirilis bersamaan dengan video klip single berjudul “Beautiful”.

Melon, situs musik Korea, mencatat terdapat 102.869 pendengar dalam jangka waktu satu jam setelah perilisan lagu. Dengan ini, Wanna One memecahkan rekornya sendiri setelah tercatat 99.748 pendengar dalam jangka waktu satu jam setelah perlilisan single “Energetic” dari album sebelumnya.

Dijelaskan dalam Soompi.com, lagu “Beautiful” merupakan lagu ballad bertempo sedang yang menampilkan transformasi musik Wanna One. Dengan dasar subgenre musik future dan trap, “Beautiful” lebih menonjolkan kemampuan vokal tiap anggotanya.

Menurut Soompi.com, lagu-lagu mereka berhasil menguasai 10 peringkat teratas real-time di situs Melon terhitung 14 November pukul 5.00 KST. Bersama lagu-lagu dari album repackage mereka, lagu “Energetic” dan “Burn It Up” dari album sebelumnya pun turut mengambil bagian dalam peringkat dengan menduduki urutan ke-6 dan ke-10 tangga lagu Melon.

Dikritik penggemar

Selain di Melon, lagu “Beautiful” milik Wanna One ini juga berhasil menguasai tangga lagu sejumlah situs musik besar lainnya. Di antaranya Genie, Bugs, Mnet, Naver, dan Soribada.

Seiring kepopuleran single terbarunya ini, ternyata sejumlah penggemar malah mengkritik video klip “Beautiful”. Kritik ini muncul bukan karena lagunya tidak sesuai keinginan pasar, tetapi karena penggemar merasa pembagian peran dalam video klip tidak seimbang bagi masing-masing anggota Wanna One.

Video klip dirasa terlalu fokus pada kisah Kang Daniel dan Ong Seong-Woo sebagai kakak-beradik yang terpisah. Sehingga porsi tayang 9 anggota lainnya menjadi lebih sedikit.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat