kievskiy.org

Wisata Alam Gunung Putri Lembang, Tujuan Favorit untuk Camping

Wisata di Gunung Putri Lembang.
Wisata di Gunung Putri Lembang. /Pikiran Rakyat/ Deni Rahmadi

PIKIRAN RAKYAT – Gunung Putri Lembang menjadi tempat camping favorit bagi masyarakat khususnya daerah Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Tidak hanya warga lokal saja, namun banyak warga luar Bandung yang berdatangan ke Gunung Putri Lembang untuk camping atau sekedar berwisata saja.

Perlu diketahui, Gunung Putri Lembang bukan berarti gunung pada umumnya yang menjulang tinggi, tetapi hanyalah bukit yang banyak ditumbuhi pepohonan cemara yang menyuguhkan pemandangan sangat indah.

Gunung Putri Lembang berada di Jalan Gunung Putri nomor 184, Jayagiri, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Alamat tersebut bisa dicari melalui Google Maps dengan kata kunci ‘Gunung Putri Lembang’.

Baca Juga: Tak Hanya Paralayang, Gunung Karamat Jadi Tujuan Wisata, Ada Camping Ground hingga Area Motor Cross

Akses jalan untuk menuju wisata alam tersebut tergolong tidak sempit dengan kontur jalan naik turun, dan bisa dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.

Pada saat ingin berwisata ke Gunung Putri Lembang, disarankan untuk mengecek kembali kondisi kendaraan yang akan digunakan, agar tidak mengalami hal yang tidak diinginkan.

Tidak usah khawatir tidak ada toilet di atas bukit, karena pengelola sudah menyediakan toilet untuk mandi dan musala untuk beribadah.

Di area parkiran terdapat banyak warung dan penyewaan tenda camping, bagi yang ingin berkemah disarankan membawa perbekalan yang cukup, stamina yang prima, serta membawa baju tebal atau selimut karena udara saat malam hari sangat dingin.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat