kievskiy.org

Harga Trip Wisata Offroad Merapi, Sensasi Liburan di Utara Yogyakarta

Wisata jeep di Merapi, Yogyakarta.
Wisata jeep di Merapi, Yogyakarta. /Pikiran Rakyat/Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT – Wisata offroad Merapi di utara Kota Yogyakarta sangat cocok bagi Anda yang ingin merasakan sensasi liburan di alam. Berada di lereng Gunung Merapi, wisata offroad sangat cocok bagi pecinta adrenaline.

Untuk wisata offroad Merapi, Anda bisa memanfaatkan mobil Jeep yang disewakan oleh pemilik tur atau travel yang ada di sekitar lokasi wisata. Mobil Jeep akan melintasi aliran sungai dangkal, area berbatu dan berpasir.

Adapun lintasan aliran sungai dangkal tersebut merupakan aliran lahar dingin Merapi saat erupsi besar tahun 2010 lalu. Kini aliran tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat dan mendatangkan uang.

Beberapa agensi tur dan travel menawarkan sejumlah lokasi tujuan untuk wisata offroad Merapi. Durasi trip offroad di Merapi berbeda-beda, tergantung biaya dan lokasi yang dikunjungi.

Baca Juga: Libur Lebaran 2024: 8 Destinasi Wisata Menarik untuk Dikunjungi di Sukabumi

Rata-rata tujuan wisata offroad Merapi dengan Jeep memiliki tujuan seperti Kali Opak, Mini Museum, Batu Alien, Bunker Kaliadem, Kali Kuning, dan Bukti Glagah Sari. Durasi trip Merapi paling lama 4 jam, dan paling singkat 1,5 jam.

Harga wisata offroad Merapi bervariasi, dipatok antara Rp350.000 hingga Rp600.000 untuk satu Jeep. Kapasitas untuk 1 Jeep bisa digunakan oleh 4 orang.

Waktu wisata offroad dilakukan sejak pukul 8.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB. Wisata offroad ini dibuka setiap hari, dan selalu ramai saat libur panjang.

Persiapan

Lokasi wisata Merapi memang berada di lereng Merapi yang cukup dingin. Jadi jika Anda ingin berwisata offroad, siapkan baju yang tebal dan hangat agar Anda tidak kedinginan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat