kievskiy.org

7 Masjid Bersejarah di Medan, Cocok Dijadikan Tujuan Wisata Religi

Masjid Agung Medan.
Masjid Agung Medan. /Instagram/@masjidagungmedan

PIKIRAN RAKYAT - Ada banyak masjid bersejarah di Medan, Sumatra Utara. Masjid-masjid bersejarah itu punya bentuk bangunan yang unik. Beberapa di antaranya juga ditetapkan sebagai masjid tertua yang cocok menjadi destinasi wisata religi.

Masjid-masjid bersejarah di Medan menjadi saksi jejak perkembangan umat muslim dari beragam etnis di sana seperti Tionghoa, India, dan Timur Tengah. Walhasil, mereka yang tertarik berwisata akan lebih memperdalam pengetahuan religinya.

Berikut adalah daftar masjid bersejarah di Medan.

1. Masjid Al-Osmani atau Raya Labuhan

Masjid Al-Osmani berdiri sejak era Sultan Osman Perkasa Alam dari Kesultanan Deli pada tahun 1854 silam. Masjid itu berbentuk rumah panggung dengan bahan kayu dan berukuran 16x16 meter.

Masjid Al-Osmani tercatat mengalami tujuh kali renovasi atau pemugaran, tetapi arsitektur asli masih dipertahankan lewat ornamen Tiongkok pada pintu masjid, ukiran bangunan bernuansa India, dan ornamen lain yang bergaya Timur Tengah.

Masjid Al-Osmani berlokasi detail di JL Kol Yos Sudarso, Km. 19, 5, Labuhan, Pekan Labuhan, Kec. Medan Labuhan, Kota Medan, Sumatera Utara. Merujuk lokasinya, masjid ini disebut Masjid Raya Labuhan Medan.

Masjid Al-Osmani memiliki lima makam penguasa dari Kesultanan Deli yang berada pada area pekarangannya, yakni Tuanku Panglima Pasutan (Raja Deli IV), Tuanku Panglima Gandar Wahid (Raja Deli V), Sultan Amaluddin Perkasa Alam (Raja Deli VI), Sultan Osman Perkasa Alam, dan Sultan Mahmud Perkasa Alam.

2. Masjid Lama Gang Bengkok

Masjid Lama Gang Bengkok berdiri sejak tahun 1874 silam dengan corak dan ornamen yang menunjukkan Kota Medan berjuluk Kota Multi-etnis. Pasalnya, atap masjid ini tidak menyerupai kubah melainkan lebih mirip kelenteng khas Tionghoa.

Penamaan Gang Bengkok berawal dari gang berbentuk bengkok di depan masjid. Masjid ini merupakan hasil tanah wakaf dari Datuk Kesawan Haji Muhammad Ali, dengan pendanaan pembangunan awal ditanggung oleh seorang saudagar Tionghoa bernama Tjong A Fie.

Untuk arsitekturnya, bangunan Masjid Lama Gang Bengkok memiliki perpaduan dari berbagai budaya, sebagaimana terlihat pada ornamen warna kuning dan hijau khas Melayu, atap khas Tiongkok, dan gapura serta mimbar khas Timur Tengah.

Terkini Lainnya

  • 1. Masjid Al-Osmani atau Raya Labuhan

  • 2. Masjid Lama Gang Bengkok

  • Tags

  • masjid

  • Medan

  • wisata religi

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • Rekomendasi Tempat Jogging yang Nyaman di Cikarang

  • 10 Taman di Bandung yang Cocok Untuk Piknik dan Bermain Bersama Keluarga

  • 15 Tempat Jogging yang Nyaman dan Gratis di Bandung, Olahraga Seru Badan Semakin Sehat

  • Daftar dan Harga Tiket Pantai di Garut Liburan Seru dengan Pemandangan Memukau

  • Turyapada Tower, a New Environmentally-Friendly Tourism Icon in Bali

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Kecelakaan Laut di Pantai Pangandaran, 1 Korban Asal Astana Anyar Bandung Meninggal Dunia

  • Kiamat 29 Juni 2024 Menurut Prediksi Peramal India, Ini 10 Tanda Kiamat Menurut Al-Qur'an

  • Meksiko vs Ekuador di Copa America 2024: Prediksi Skor dan Starting Line-up

  • Pusat Data Nasional Dibobol Hacker, Data 800.000 Mahasiswa Pendaftar KIP Kuliah Raib

  • 15 Tempat Jogging yang Nyaman dan Gratis di Bandung, Olahraga Seru Badan Semakin Sehat

  • Prediksi Skor Portugal vs Slovenia di Babak 16 Besar Euro 2024: Preview dan Starting Line-up

  • Kurir Baby Lobster dari Pangandaran Ajukan Praperadilan Atas Dugaan Penyelundupan di Cilacap

  • Prediksi Skor Spanyol vs Georgia di Euro 1 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Rekomendasi Jajan Puas dan Murah Meriah di Antapani Bandung

  • Jadwal Copa America 2024 Hari Ini: Argentina ke 8 Besar, 3 Negara Rebutan Runner Up

  • Kabar Daerah

  • Maju di Pilgub Sulawesi Barat 2024, Ternyata Segini Harta Kekayaan Suhardi Duka dan Ramlan Badawi

  • Ikuti Pilkada Kota Tasikmalaya 2024, Sekda Kota Tasikmlaya Ivan Dicksan Resmi Bebas Tugas. Siapa Penggantinya?

  • Hari Bhayangkara ke-78, Dua Personel Polda Sulteng Disematkan Penghargaan Bintang Bhayangkara Nararia

  • Oleh-oleh khas Kuningan yang Paling Diburu Pelancong dan Wisatawan Sebagai Buah Tangan

  • Dogi Park Indrapura Dunia Miniatur dan Sensasi Air yang Menyenangkan

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat