kievskiy.org

Update Virus Corona di Dunia 4 Desember 2020, Kasus Baru Covid-19 Meningkat Indonesia Naik Peringkat

Ilustrasi virus corona.
Ilustrasi virus corona. /Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Sejak kemunculannya pada akhir 2019 lalu, pandemi virus corona (Covid-19) masih mengancam kesehatan di dunia.

Negara-negara global masih mencatat penambahan kasus positif di setiap harinya, hingga capai lebih dari 65 juta orang yang telah terinfeksi virus corona.

Amerika Serikat, Brazil, dan Turki menjadi 3 negara teratas dalam penambahan kasus positif Covid-19 terbanyak di dunia.

Baca Juga: Prancis: Vaksin Covid-19 akan Gratis untuk Semua Orang

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Worldometers, Jumat 4 Desember 2020 tercatat 65.463.970 kasus di dunia telah positif Covid-19.

Tercatat akumulasi pertambahan kasus baru mencapai angka 626.464 orang cukup tinggi dibandingkan beberapa terakhir sebelumnya.

Kasus dengan kematian telah mencapai 1.510.350 orang dengan penambahan 11.926 pasien lebih banyak dibandingkan hari kemarin.

Baca Juga: Update Harga Emas Hari Ini 4 Desember 2020, Antam Dua Gram Rp1.911.000 di Pegadaian

Sedangkan pasien yang telah dinyatakan sembuh mencapai 45.316.369 orang dan masih ada 18.637.251 kasus yang dinyatakan aktif.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat