kievskiy.org

Melesat Tak Terkendali, Badan Roket Raksasa China Akan Hantam Bumi

Ilustrasi roket.
Ilustrasi roket. /Pixabay/Free-photos /Pixabay/Free-photos

PIKIRAN RAKYAT -  Rabu, 28 April 2021, China meluncurkan modul pertama dari stasiun ruang angkasa baru yang sedang dibangun negara tirai bambu.

Sebuah badan roket raksasa pun melesat di sekitar planet bumi, tanpa kendali, dan diramalkan akan jatuh kembali ke Bumi dalam beberapa hari ke depan.

Benda seberat 21 ton itu adalah tahap inti roket China Long March 5b. 

Meleset dari penentuan tempat jatuh sebelumnya di lautan--lokasi yang biasa dipilih untuk landasan roket jatuh, tahap inti Long March 5b mulai mengelilingi planet, tidak terkendali. 

 Baca Juga: PP Muhammadiyah Tetapkan 1 Syawal 1442 H, Lebaran Beda dengan NU dan Pemerintah?

Badan roket kemungkinan akan jatuh kembali ke Bumi dalam beberapa hari ke depan, jurnalis Andrew Jones, yang meliput program ruang angkasa China, melaporkan untuk SpaceNews.

"Saya pikir dengan standar saat ini tidak dapat diterima untuk membiarkannya masuk kembali tanpa terkendali," kata Jonathan McDowell , seorang astronom yang melacak objek yang mengorbit Bumi, kepada Jones. 

"Sejak 1990 tidak ada lebih dari 10 ton yang sengaja ditinggalkan di orbit untuk masuk kembali tanpa terkendali,” ujarnya dikutip Pikiran-rakyat.com dari Business Insider, 2 Mei 2021.

 Baca Juga: Link Live Streaming Liga Inggris Man Utd vs Liverpool Malam Ini

Menurut Jones, badan roket setidaknya memiliki panjang sekitar 100 kaki (30,48 meter), dan lebar 16 kaki (4,8 meter).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat