kievskiy.org

Ribuan Orang di Amerika-Eropa Gelar Aksi Bela Palestina, 'Akhiri Apartheid Israel' Menggema

Ilustrasi aksi demontrasi pro-Palestina di Amerika Serikat.
Ilustrasi aksi demontrasi pro-Palestina di Amerika Serikat. /REUTERS/Kai Pfaffenbach REUTERS/Kai Pfaffenbach

PIKIRAN RAKYAT - Konflik yang terjadi di Yerusalem, Israel kian memanas dan menyita perhatian publik.

Pasalnya, konflik antar Palestina dan Israel ini telah terjadi selama bertahun-tahun dan menyebabkan banyak korban jiwa berjatuhan.

Sehingga, ribuan orang pro-Palestina menggelar aksi di sejumlah kota di Amerika dan Eropa, Sabtu 15 Mei 2021.

Kota-kota di Amerika Serikat yang melakukan aksi solidaritas membela Palestina adalah New York, Boston, Washington, Montreal, dan Dearborn, Michigan.

Baca Juga: Israel Makin Beringas Bantai Palestina, Negara-negara Arab Bereaksi

Dilaporkan dari situs berita AFP, 2.000 orang memadati wilayah Bay Ridge, Brooklyn dengan membawa bendera Palestina dan menyerukan 'bebaskan Palestina' dan 'dari sungai ke laut, Palestina akan merdeka'.

Tak hanya mengibarkan bendera Palestina, demonsran pun turut membawa plakat bertuliskan 'akhiri Apartheid Israel' dan 'kebebasan untuk Gaza.'

"Saya di sini karena saya ingin kehidupan Palestina sama dengan kehidupan Israel dan hari ini tidak," kata salah satu pengunjuk rasa, Emraan Khan sambil melambaikan bendera Palestina.

"Ketika Anda memiliki negara bersenjata nuklir dan negara bagian lain dengan penduduk desa yang berbatu-batu, jelas siapa yang harus disalahkan," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat