kievskiy.org

Kondisi Suriah Disebut Mulai Relatif Tenang, PBB: Sungguh Tragis

Ilustrasi bendera Suriah./
Ilustrasi bendera Suriah./ /Reuters/Marko Djurica Reuters/Marko Djurica

PIKIRAN RAKYAT - Sejumlah negara di kawasan Timur Tengah saat ini masih dilanda konflik.

Suriah merupakan salah satu negara yang saat ini masih dilanda konflik bersenjata yang berkepanjangan.

Meski demikian, kondisi Suriah saat ini mulai relatif tenang.

Utusan khusus PBB untuk Suriah Geir Pedersen mengatakan meskipun lebih dari setahun berada dalam kondisi yang relatif tenang, rakyat Suriah berada dalam penderitaan kemanusiaan yang terus meningkat.

Baca Juga: Jutaan Dosis Vaksin Covid-19 Novavax Terlambat Tiba di Indonesia, PT Indofarma Ungkap Penyebabnya

"Sungguh ironi dan tragis bahwa pada saat yang relatif tenang ini, dibandingkan dengan tahun-tahun sebelum konflik, merupakan periode penderitaan kemanusiaan yang besar dan terus meningkat bagi rakyat Suriah," kata Geir Pedersen kepada DK PBB seperti dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari Anadolu Agency.

"Ini adalah masa kemelaratan ekonomi, pandemi, pengungsian, penahanan dan penculikan, sementara konflik kekerasan, terorisme dan pelanggaran hak asasi manusia terus berlanjut," ujarnya.

Pedersen mengatakan bahwa sementara garis pertempuran tidak bergeser dalam beberapa waktu, ada tanda-tanda berulang bahwa konflik 10 tahun Suriah bisa berubah panas, termasuk saling tembak dan serangan udara di barat laut Suriah.

"Ada lebih banyak penembakan di dalam dan sekitar Afrin dan Ayn Issa, dan serangan udara Israel di Suriah barat daya dan daerah yang dikuasai rezim," ucapnya.

Baca Juga: Diperpanjang Hingga 14 Juni 2021, Empat Provinsi Baru Mulai Ikut Terapkan PPKM Mikro

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat