kievskiy.org

Iran Bantah Serang Kapal Tanker Milik Israel: Jika Kami Menghadapi Musuh Maka...

Kolase foto bendera Iran dan Israel
Kolase foto bendera Iran dan Israel /Pixabay


PIKIRAN RAKYAT - Iran membantah menjadi dalang dibalik serangan terhadap kapal tanker milik Israel di lepas pantai Oman beberapa waktu lalu. Republik Islam itu menegaskan berusaha meningkatkan keamanan jalur Teluk.

Sebelumnya, Kelompk Tujuh (G7) atau negara 7 ekonomi kaya menyebutkan Iran mengancam perdamaian dan keamananan internasional atas serangan kapal tanker itu.

Namun, tuduhan itu dibantah oleh angkatan bersenjata Iran.

"Jika kami menghadapi musuh... maka kami akan menyatakannya secara terbuka, jadi cerita baru-baru ini oleh musuh adalah operasi psikologis," kata Abolfazl Shekarchi, juru bicara senior angkatan bersenjata Iran, dikutip dari Reuters, Sabtu, 7 Agustus 2021.

Baca Juga: Kini Mampu Beli Apartemen Miliaran Rupiah Setiap 2 Bulan, Pinkan Mambo: Sekarang Sukses Sih

Kapal yang mengalami penyerangan itu adalah kapal tanker Mercer Street produk minyak milik Jepang berbendera Liberia yang dikelola oleh Zodiac Maritime milik Israel.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran Saeed Khatibzadeh juga menolak pernyataan G7 sebagai "tidak berdasar", kata media pemerintah Iran.

"Perlu dicatat bahwa insiden ini terjadi beberapa hari sebelum pelantikan presiden baru Iran," kata Khatibzadeh.

Sebelumnya kapal Mercer Street diduga diserang oleh pesawat drone yang menyebabkan dua awak (warga Inggris dan Rumania) tewas.

Baca Juga: Cari Tanda Kehidupan, Robot Penjelajah NASA Gagal Kumpulkan Batuan di Mars

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat