kievskiy.org

Kerangka Triceratops Terbesar di Dunia Dijual Seharga Rp1 Triliun di Rumah Lelang Paris

Kerangka fosil triceratops terbesar di dunia terjual dengan harga Rp1 triliun dalam sebuah lelang di Paris, Prancis.
Kerangka fosil triceratops terbesar di dunia terjual dengan harga Rp1 triliun dalam sebuah lelang di Paris, Prancis. /REUTERS/Sarah Meyssonnier REUTERS/Sarah Meyssonnier

PIKIRAN RAKYAT- Dalam sebuah acara lelang di Paris, Prancis kerangka fosil triceratops terbesar di dunia terjual dengan harga $7,7 juta atau sekira Rp1 trilun pada Kamis, 21 Oktober 2021.

Kerangka dinosaurus triceratops yang dinamakan 'Big John', sesuai dengan nama pemilik tanah tempat kerangka fosil itu ditemukan, berhasil dijual oleh rumah lelang Hôtel Drouot.

Kini, kerangka triceratops 'Big John' itu akan kembali ke rumahnya, karena dinosaurus ini ditemukan di AS modern.

Baca Juga: Pelat Nomor Rachel Vennya Asli, Polisi Ungkap Fakta Soal Mobil sang Selebgram

'Big John' berhasil dijual kepada pembeli yang tidak disebutkan namanya dari negara AS tersebut.

Dilanisr Pikiran-Rakyat.com dari laman Independet, harga jual dari kerangka fosil tersebut diluar ekspektasi rumah lelang, yang sebelumnya hanya memperkirakan antara Rp19-Rp24 miliar.

"Ini rekor untuk Eropa," kata Alexandre Giquello, juru lelang dan presiden Grup Drouot, kepada Reuters.

Baca Juga: Berziarah ke Makam Cut Nyak Dien, Mensos Risma: Saya Pengagum Perjuangannya

Menurut siaran pers yang dikeluarkan oleh rumah lelang menuturkan bahwa penjualan itu menegaskan peningkatan minat para pecinta dalam kategori ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat