kievskiy.org

Sempat Menjadi CEO, Seorang Kakek 81 Tahun Justru Lebih Bahagia Bekerja sebagai Pegawai

SEORANG kakek berusia 81 tahun mengaku lebih senang bekerja sebagai pegawai di pusat perbelanjaan dibanding menjadi CEO di suatu perusahaan
SEORANG kakek berusia 81 tahun mengaku lebih senang bekerja sebagai pegawai di pusat perbelanjaan dibanding menjadi CEO di suatu perusahaan /Facebook.com/nanchai08 Facebook.com/nanchai08

PIKIRAN RAKYAT - Menjadi CEO tentu adalah hal yang banyak di idam-idamkan oleh banyak orang.

Gaji yang besar serta segala kenyamanan yang meliputinya, membuat orang mengejar-ngejar posisi tertinggi yang ada di satu perusahaan tersebut.

Tapi apa yang terjadi jika ada seseorang yang lebih nyaman bekerja sebagai seorang pegawai pusat perbelanjaan dibandingkan CEO.

Baca Juga: Iran Ancam Mundur dari Perjanjian Nonproliferasi Nuklir jika Eropa Mengintervensi

Apalagi jika orang tersebut merupakan kakek berusia 81 tahun.

Dikutip tim Pikiran-Rakyat.com dari unggahan Facebook yang viral, Palakorn Tesnam yang berasal dari Thailand membagikan kisah seorang kakek yang lebih senang bekerja sebagai pegawai pusat perbelanjaan dibanding menjadi CEO.

Saat itu Palakorn sedang berbelanja di suatu pusat perbelanjaan. Tiba-tiba, dia dihampiri oleh seorang kakek-kakek yang menawarkan bantuan.

Palakorn pun kaget karena melihat seseorang dengan usia setua itu masih bekerja di sebuah pusat perbelanjaan.

Baca Juga: Kenali Gejala Virus Corona, Wabah yang Telah Membunuh 4 Penderitanya di Tiongkok

Kakek yang disebut sebagai 'Uncle Pracha' itu pun menjelaskan bahwa dia masih harus kerja agar bisa tetap menghidangkan makanan untuk hidupnya sehari-hari.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat