kievskiy.org

Virus Corona COVID-19 Tewaskan 2 Warga, Italia Bubarkan Karnaval Terbesar dan Tunda Fashion Show di Milan

ITALIA mulai kewalahan menghadapi wabah virus corona COVID-19 yang tiba-tiba merebak luas, bahkan menewaskan dua orang warganya.*
ITALIA mulai kewalahan menghadapi wabah virus corona COVID-19 yang tiba-tiba merebak luas, bahkan menewaskan dua orang warganya.* /AFP/Miguel MEDINA AFP/Miguel MEDINA

PIKIRAN RAKYAT - Wabah virus corona kini mulai mengungkap sisi terburuknya di luar Tiongkok dan membuat warga dunia semakin khawatir.

Pasalnya, dua negara di dua benua berbeda tiba-tiba mengalami pembludakan jumlah kasus secara tak terduga.

Italia dan Korea Selatan tiba-tiba melejit ke posisi atas melampaui Jepang dan Singapura yang sebelumnya masuk kategori paling parah.

Baca Juga: Febby Rastanty Jadi Tamu Spesial dalam Pemutaran Film Dunia Karya Disney

Seperti dilaporkan Pikiran-Rakyat.com, Korea Selatan mengabarkan terdapat 602 kasus di negaranya pada Minggu sore, 23 Februari 2020 dengan 5 di antaranya meninggal dunia.

Adapun Italia melaporkan terdapat dua kematian di dua tempat terpisah secara mendadak pada Jumat malam, 21 Februari 2020.

Kematian pertama ditemukan di rumah seorang wanita berusia 76 tahun yang terletak 50 kilometer di selatan Kota Milan, Italia.

Baca Juga: Twitter Tangguhkan 70 Akun Manipulatif yang sebabkan Spam demi Kampanye Bloomberg di Pemilu AS 2020

Wanita pemilik rumah ini meninggal tergeletak di rumahnya dan tak disangka-sangka, positif mengidap penyakit akibat COVID-19.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat