kievskiy.org

Kasus Corona di Dunia Mencapai 6 Juta, Negara Ini Justru Baru Laporkan Kematian Pertama COVID-19

ILUSTRASI virus corona.*
ILUSTRASI virus corona.* /Pixabay Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Negara Rwanda justru baru mencatat kematian pertama yang diakibatkan oleh virus corona pada Sabtu 30 Mei 2020.

Seorang pengemudi truk berusia 65 tahun yang kembali ke Rwanda setelah jatuh sakit di negara tetangga, meninggal karena komplikasi pernafasan yang parah, kata kementerian kesehatan.

Korban telah menerima perawatan-perawatan secara intensif di fasilitas yang dikhususkan bagi penanganan virus corona.

Baca Juga: Kemensos Tegaskan Warga Bisa Tukar Bansos Jika Produk Kurang Bagus

Rwanda telah melakukan pelonggaran lockdown virus corona sejak 4 Mei 2020. Hal ini berperan penting dalam keberlangsungan bisinis dalam negeri Rwanda.

Tetapi pembatasan pergerakan masuk dan keluar dari ibukota Kigali diharapkan akan berkurang 1 Juni serta melakukan pembatasan pada penerbangan komersial. Perbatasan negara juga tetap ditutup.

Empat kasus virus corona yang dilaporkan pada hari Sabtu menjadikan jumlah totalnya 359 dengan 250 pemulihan. Negara ini memiliki 108 kasus aktif.

Baca Juga: Mulai Besok, Klub-klub Liga Spanyol Bisa Latihan Bersama Kembali

Setidaknya 66.976 tes telah dilakukan, menurut kementerian kesehatan negara itu seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Anadolu Agency.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat