kievskiy.org

Vladimir Putin Siap Beri Peringatan 'Hari Kiamat', Invasi Rusia ke Ukraina Makin Mengerikan?

Presiden Vladimir Putin siap memberikan peringatan 'Hari Kiamat' kepada Barat saat parade kemenangan Perang Dunia II.
Presiden Vladimir Putin siap memberikan peringatan 'Hari Kiamat' kepada Barat saat parade kemenangan Perang Dunia II. /Reuters/Sergei Chirkov

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Rusia, Vladimir Putin akan mengirimkan peringatan 'hari kiamat' ke Barat saat memimpin perayaan 77 tahun kemenangan Uni Soviet atas Nazi Jerman.

Sejak invasi ke Ukraina pada Februari 2022 lalu, Vladimir Putin dan Rusia saat ini tengah dijatuhi berbagai sanksi internasional.

Oleh karena itu, Vladimir Putin dikabarkan akan berbicara di depan parade pasukan, tank, roket, dan rudal balistik pada Senin, 9 Mei 2022 mendatang.

Baca Juga: Terlalu Akrab dengan Vladimir Putin, Kapal Pesiar Kaum Oligarki Rusia Disita

Kementerian Pertahanan Rusia memaparkan, sejumlah alat militer canggih Rusia akan dipamerkan dalam perayaan kemenangan Perang Dunia II tersebut.

Termasuk pesawat komando II-80 yang dijuluki 'hari kiamat' akan tampil di hadapan publik untuk pertama kalinya sejak tahun 2010.

Pemimpin Kremlin berusia 69 tahun itu telah berulang kali menyamakan perang di Ukraina dengan tantangan yang dihadapi Uni Soviet ketika Nazi Jerman menyerbu pada tahun 1941.

Baca Juga: Profil Nikolai Patrushev, Calon Pemimpin Baru Rusia yang Diklaim Lebih Kejam dari Vladimir Putin

"Upaya untuk memenangkan agresor pada malam Perang Patriotik Hebat ternyata merupakan kesalahan yang merugikan rakyat," kata Vladimir Putin saat pertama kali mengumumkan 'operasi militer khusus' ke Ukraina pada 24 Februari 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat