kievskiy.org

Pesawat yang Hilang di Nepal Ditemukan, Tak Ada Tanda-Tanda Kehidupan di Antara Puing-puingnya

Puing-puing pesawat Tara Air yang hilang di pegunungan Nepal pada Minggu, 29 Mei 2022.
Puing-puing pesawat Tara Air yang hilang di pegunungan Nepal pada Minggu, 29 Mei 2022. /Twitter/NASpokesperson

PIKIRAN RAKYAT - Tentara Nepal yang ikut dalam tim pencarian telah menemukan puing-puing pesawat 9N-AET Tara Air, yang dinyatakan hilang pada Minggu, 29 Mei 2022.

Juru bicara tentara, Narayan Silwan mengatakan bahwa bangkai pesawat telah ditemukan di titik lokasi kejatuhannya.

“Pasukan pencarian dan penyelamatan secara fisik telah menemukan lokasi kecelakaan pesawat,” ujar Silwan, pada Senin, 30 Mei 2022, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Al Jazeera.

Potret situasi terkini diunggahnya melalui Twitter. Dalam gambar tampak puing-puing dengan nomor ekor pesawat terlihat, serta bagian-bagian pesawat lainnya berserakan di tepi gunung.

Baca Juga: Kronologi Pesawat Asal Nepal Tak Terlacak, Hilang Kontak Usai 15 Menit Lepas Landas

Masih melalui utas yang sama, Narayan Silwan menguraikan detail penemuan bangkai kapal Tara Air, yang hilang dengan 22 orang penumpang tersebut.

“Letnan Mangal Shrestha, inspektur polisi dan seorang Pemandu telah tiba di lokasi. Anggota tim penyelamat lain dari berbagai lembaga mencoba mencapai lokasi menggunakan HC kecil. Setiap cara yang mungkin untuk mencapai situs sedang dipertimbangkan,” ujarnya di akun @NASpokesperson.

Tidak ada kabar tentang penumpang yang selamat. Tak ada tanda-tanda kehidupan dalam gambar, pun dari keterangan juru bicara tentara Nepal.

Di antara penumpang Twin Otter De Havilland Canada DHC-6-300 tersebut, ada empat orang India, dua orang Jerman, dan 16 orang Nepal berada di dalam pesawat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat