kievskiy.org

Walikota di Meksiko Menikahi Buaya Betina, Yakin Istri Barunya Bakal Bawa Berkah

Walikota di Meksiko menikah dengan buaya.
Walikota di Meksiko menikah dengan buaya. /Kolase foto YouTube/Primer Impacto

PIKIRAN RAKYAT - Seorang walikota di sebuah kota kecil di Meksiko baru saja melangsungkan pernikahan yang tak biasa.

Alih-alih menikahi seorang wanita, walikota itu justru menikahi seekor buaya.

Tak hanya itu, pesta pernikahan itu juga berlangsung meriah, dengan dihadiri banyak tamu.

Baca Juga: Meksiko Laporkan Kematian Pertama Anak Akibat Hepatitis Misterius

Balutan iringan musik tradisional dan orang-orang yang bersuka ria menari sambil memohon kepada pemimpin adat untuk mengikat pernikahan mereka dengan cara ciuman.

Walikota San Pedro Huamelula, Victor Hugo Sosa harus melakukan hal tersebut lebih dari sekali selama pernikahan, dengan cara membungkuk untuk menempelkan bibirnya di moncong buaya kecil, yang telah diikat rapat untuk menghindari gigitan yang tidak diinginkan.

Ritual pernikahan ini dipercaya berasal dari berabad-abad lalu, bahkan saat masa pra-Hispanik di antara komunitas adat Chontal dan Huave negara bagian Oaxaca, seperti doa memohon karunia alam.

Baca Juga: Kritik Presiden Meksiko, Jurnalis Senior Ditemukan Tewas di Dalam Koper

"Kami meminta hujan yang cukup kepada alam, untuk makanan yang cukup, sehingga kami memiliki ikan di sungai," kata Sosa,

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat