kievskiy.org

Jokowi Akan Bertemu dengan Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr, Benarkah Membahas Terorisme?

Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr.
Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr. /Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Filipina, Ferdinand Romualdez Marcos, Jr. akan melakukan kunjungan ke Indonesia, untuk menemui Presiden Indonesia, Joko Widodo pada 4—6 September 2022. 

Perjalanan Marcos Jr ke Indonesia merupakan kunjungan kenegaraan pertamanya ke luar negeri semenjak kemenangan telaknya dalam pemilihan umum Mei lalu.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Reuters, Sekretaris Pers Filipina Trixie Cruz-Angeles mengatakan, Marcos Jr dan Jokowi akan memperbarui pakta pertahanan dan keamanan serta menandatangani kesepakatan perdagangan, investasi, dan energi hijau.

Baca Juga: Dituduh Polwan yang Nangis di Sidang Ferdy Sambo, Bripda Ismi Aisyah Beri Klarifikasi

“Kemungkinan keduanya akan membahas kerja sama maritim dan masalah perbatasan dan antiterorisme,” ujarnya. 

Selain itu, keduanya pun akan membahas rencana aksi komprehensif yang akan memetakan prioritas bilateral Indonesia-Filipina selama lima tahun ke depan.

Melansir dari Departemen Luar Negeri Republik Filipina, Presiden Marcos Jr. juga, akan bertemu dengan para pemimpin bisnis untuk mempromosikan perdagangan, dan investasi demi mendukung agenda ekonomi Filipina di bawah pemerintahannya.

Baca Juga: Presiden Filipina Temui Jokowi, Jadi Kunjungan Luar Negeri Pertama Ferdinand Marcos Jr

Lebih lanjut, Marcos Jr. pun akan bertemu dengan masyarakat Filipina di Indonesia untuk meyakinkan mereka tentang komitmen berkelanjutan pemerintah untuk melindungi hak dan meningkatkan kesejahteraan mereka sebagai warga Filipina di luar negeri. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat