kievskiy.org

Berlian Merah Muda Langka Terjual Seharga Rp882 Miliar, Terjadi saat Pelelangan

Ilustrasi berlian.
Ilustrasi berlian. /Pixabay/GrawonDiamond Pixabay/GrawonDiamond

PIKIRAN RAKYAT - Sebuah berlian merah muda langka telah terjual di Hong Kong dengan harga hampir 58 juta dolar AS atau sekira Rp886 miliar.

Harga tersebut memecahkan rekor harga per karat yang dibayarkan di lelang untuk berlian atau batu permata.

Berlian bernama Williamson Pink Star 11,15 karat pada hari Jumat terjual 453,2 juta dolar Hong Kong (57,7 juta dolar AS) atau sekira Rp882 miliar.

Pemenang lelang berasal Boca Raton, Florida, nominalnya lebih dari dua kali lipat dari perkiraan harga jual 21 juta dolar AS atau sekira Rp321 miliar.

Baca Juga: Luncurkan Rudal Balistik, Pembelaan Korea Utara: Untuk Keamanan Negara

Berlian merah muda terbesar kedua yang dijual di pelelangan itu adalah permata paling langka dan termasuk yang paling laris di pasar global.

Rekor dunia untuk berlian merah muda ditetapkan pada tahun 2017 ketika sebuah batu yang dikenal sebagai CTF Pink Star dijual di Hong Kong seharga 71,2 juta dolar AS atau sekira Rp1,08 triliun.

"Penjualan hari Jumat tidak hanya membuktikan permintaan yang kuat untuk berlian berkualitas tinggi di Asia, tetapi kesadaran yang meningkat akan kelangkaan besar berlian merah muda," kata Wenhao Yu, ketua perhiasan dan jam tangan di Sotheby's Asia.

Williamson Pink Star dinamai berdasarkan dua berlian merah muda lainnya yaitu CTF Pink Star.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat